Sebagian besar ibu yang baru pertama kali melahirkan lazim merasa khawatir saat menggendong bayi yang mereka lahirkan. Kekhawatiran itu wajar mengingat kondisi tubuh bayi yang baru lahir masih rapuh, sehingga para ibu khawatir akan terjadi apa-apa bila mereka salah menggendong bayinya.
Padahal, menggendong bayi punya beragam manfaat, seperti membuat bayi tenang dan mempererat hubungan ibu dan Si Kecil. Guna mengantisipasi kekhawatiran tersebut, Merries akan membantu Moms sekalian dengan memberitahu berbagai posisi dan cara menggendong bayi yang benar. Namun, sebelumnya Merries akan kasih tahu apa saja yang mesti Moms perhatikan sebelum menggendong Si Kecil, dimana hal-hal itu akan Merries bahas pada subjudul di bawah ini!
Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Hendak Menggendong Si Kecil
Seperti yang sudah Merries sebutkan, ada satu hal yang mesti Moms perhatikan sebelum menggendong Si Kecil. Pastikan saat menggendong, Moms jangan sampai menimang atau menggerakkan tubuh bayi terlalu kencang. Tak hanya Moms, hal ini juga patut diperhatikan oleh para Dads yang mau menggendong Si Kecil.
Menimang tubuh bayi terlalu kencang akan membuat bayi rentan terkena Shaken Baby Syndrome (SBS) atau pendarahan otak. Penyakit tersebut bisa bertahan hingga 5 tahun bila tak diatasi dengan baik, bahkan hal tersebut bisa mengakibatkan kematian.
Sebagai gantinya, Moms mesti menggendongnya secara perlahan. Kalau tak kuat berdiri, Moms bisa melakukannya sambil duduk dengan membaringkan Si Kecil di pangkuan Moms. Cara ini sangat cocok dilakukan untuk bayi yang usianya sekitar 6 sampai 8 minggu.
Hal lain yang patut diperhatikan adalah kebersihan tangan Moms. Pastikan Moms selalu mencuci tangan baik sebelum atau setelah menggendong Si Kecil. Posisi mana pun yang Moms pakai nanti, pastikan tangan Moms kuat dalam menyangga si Si Kecil.
Posisi dan Cara Menggendong Bayi yang Benar
Sesuai janji, Merries akan kasih tahu apa saja posisi dan cara menggendong Si Kecil dengan benar. Semoga nanti bisa menjadi panduan untuk Moms agar hati tak khawatir saat menggendong Si Kecil. Posisi dan cara tersebut adalah:
-
Posisi Menimang
Ini adalah posisi yang lazim dilakukan oleh para ibu saat menggendong bayi. Selain cukup mudah dilakukan, posisi ini juga bisa membuat Moms jadi mudah bertatapan dengan Si Kecil, serta mempermudah bayi saat hendak menyusui.
Cara melakukan posisi ini dimulai dengan menempatkan salah satu lengan Moms di bawah leher dan kepala bayi. Pastikan leher dan kepala bayinya berada persis di bagian lengan dalam Moms. Satu lengan lainnya mesti Moms tempatkan di bagian bokong bayi.
Angkat si Si Kecil secara perlahan, lalu posisikan badannya hingga terasa nyaman. Habis itu, Moms bisa mengayunkan badannya secara perlahan. Posisi ini cocok dilakukan saat bayi masih baru lahir dan dalam masa menyusui.
-
Menyangga Perut Si Kecil
Bila Si Kecil mulai rewel, posisi menggendong ini bisa Moms gunakan. Cara melakukannya adalah memposisikan tubuh Si Kecil dalam posisi tengkurap. Pastikan Si Kecil tengkurap tepat di lengan Moms. Jika tangan Moms pendek, Moms bisa membaringkan Si Kecil dalam posisi tengkurap di pangkuan Moms.
Pastikan bagian leher dan kepalanya menghadap ke siku lengan Moms, serta bagian kakinya tertopang oleh tangan Moms. Kalau dirasa sulit, memakai alat bantu seperti gendongan juga bisa Moms lakukan.
-
Menggendong di Bagian Bahu Moms
Seperti halnya posisi menimang, posisi satu ini juga lazim dilakukan para ibu saat menggendong bayi. Selain cukup mudah dilakukan, posisi ini pun mampu membantu bayi lebih mudah bersendawa.
Untuk melakukannya, Moms cukup menyadarkan Si Kecil di bahu Moms, serta menahannya dengan tangan. Bila Si Kecil punya berat badan yang ringan dan panjang tubuh yang pendek, Moms bisa melakukan posisi ini sambil berdiri. Sebaliknya, Moms boleh melakukan posisi ini dalam keadaan duduk jika panjang badan bayi cukup tinggi, serta berat badannya terasa berat.
-
Menggendong di Pinggul Moms
Kalau bayi Moms berusia 1 tahun atau sudah bisa mengontrol leher dan kepalanya sendiri, Moms bisa menggendong mereka dengan posisi ini. Cara melakukannya simpel, Moms tinggal tempatkan bayi di tulang pinggul Moms. Setelah itu, tahan pinggang bayinya dengan memakai lengan Moms.Posisi ini bermanfaat untuk membantu Si Kecil melihat pemandangan di sekitarnya.
-
Menggunakan Gendongan
Apabila Moms merasa berat dalam menggendong Si Kecil, Moms bisa melakukannya dengan memakai gendongan. Selain meringankan beban pada lengan Moms, cara ini juga bisa menyelamatkan Si Kecil dari cedera akibat posisi menggendong yang salah, terutama saat ia digendong dengan tangan.
Moms bisa menggunakan gendongan dengan posisi menggendong di depan maupun di belakang. Apa pun posisi yang dipakai, Moms mesti memposisikan pinggul dan paha Si Kecil sedikit ditekuk. Setelah itu, posisikan kedua kakinya agak melebar. Pemosisian tersebut dilakukan untuk membantu perkembangan pinggul pada bayi.
Itulah sederet posisi dan cara menggendong Si Kecil yang benar. Semoga betul-betul bisa menjadi panduan untuk para Moms, sehingga Moms tak usah khawatir lagi saat nanti mau menggendong Si Kecil.
Selain memerhatikan posisi saat menggendong, Moms pun juga mesti memperhatikan popok yang dipakai Si Kecil. Untuk urusan ini, Moms bisa pilih produk Merries Good Skin. Popok ini punya permukaan yang lembut, bersirkulasi udara baik, serta daya serapnya bisa sampai 5 kali pipis. Semua komponen itu membuat Si Kecil bisa memakai popok ini dengan nyaman, khususnya selama dalam gendongan Moms.
Popok ini kini telah tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari S sampai XXL. Untuk memesannya, silakan klik link berikut ini!