Memastikan pencernaan Si Kecil tidak bermasalah penting dilakukan. Pencernaan yang sehat bisa membuat Si Kecil menyerap nutrisi dari ASI dan MPASI, sehingga tubuhnya pun sehat dan bisa membuatnya mendapatkan berat badan ideal bayi.
Salah satu masalah pencernaan pada Si Kecil yang harus diwaspadai adalah sembelit. Masalah pencernaan ini bisa membuat frekuensi pencernaan Si Kecil berkurang, serta membuatnya susah mengeluarkan kotoran. Jika dibiarkan, hal itu bisa mengganggu kualitas hidup Si Kecil serta membuatnya sulit mendapatkan berat badan ideal bayi.
Lalu, apa sebenarnya sembelit itu, apa saja penyebabnya, serta bagaimana cara mengatasinya?
Apa Itu Sembelit?
Sembelit atau konstipasi adalah masalah pencernaan yang membuat Si Kecil kesulitan buang air besar. Kesulitan tersebut membuat Si Kecil kesulitan mengeluarkan kotoran, serta membuat frekuensi buang air besar Si kecil berkurang. Si kecil dikatakan mengalami sembelit jika frekuensi buang air besarnya kurang dari 3 kali dalam seminggu.
Si Kecil yang mengalami sembelit akan memiliki beberapa ciri, yaitu:
- Si Kecil tidak nyaman saat mengejan, karena kotorannya begitu keras saat dikeluarkan. Tidak jarang, hal tersebut akan membuat Si Kecil menangis.
- Si Kecil selalu rewel saat buang air besar.
- Jika kotoran berhasil dikeluarkan, kotoran tersebut akan muncul disertai darah. Adapun darah tersebut berasal dari robekan kecil di bagian anus Si Kecil yang muncul saat ia mengejan.
- Kotoran yang dikeluarkan cenderung keras dan teksturnya agak mirip tanah liat.
- Perut Si Kecil cenderung besar, keras, dan kencang.
- Si Kecil tidak mau menyusui karena merasa perutnya masih penuh.
Penyebab Sembelit
Sembelit bisa disebabkan oleh banyak hal, beberapa diantaranya adalah:
- Kurangnya asupan cairan pada Si Kecil.
- Si Kecil baru pertama kali mengkonsumsi MPASI atau adanya perubahan tekstur MPASI yang ia konsumsi.Si Kecil jarang melakukan aktivitas fisik, sehingga saluran pencernaannya terhambat.
Cara Mengatasi Sembelit
Setelah mengetahui apa saja penyebabnya, kini kita bahas apa saja cara mengatasi masalah pencernaan tersebut. Berdasarkan apa saja penyebabnya, berikut cara-cara mengatasi sembelit pada Si Kecil:
1. Pastikan Asupan ASI Si Kecil Tercukupi
Asupan ASI sangat penting bagi Si kecil, karena hal itu bisa membuatnya terhidrasi sekaligus membantu memperlancar proses pengeluaran kotoran. Asupan ASI yang cukup bisa membuat tekstur kotoran jadi lebih lunak, sehingga bisa lebih mudah dikeluarkan.
2. Berikan MPASI dengan Tekstur yang Lunak dan Kaya Serat
Bagi Si Kecil yang baru pertama kali mendapatkan MPASI, Moms harus pastikan tekstur MPASI-nya lunak, sehingga pencernaan Si Kecil lebih mudah mencernanya. Berikan juga MPASI yang punya kaya serat supaya Si Kecil bisa buang air besar dengan lebih lancar. Buah pir, apel, dan brokoli adalah beberapa contoh makanan berserat yang bisa dijadikan MPASI.
3. Mengajak Si Kecil Beraktivitas
Mengajak Si Kecil beraktivitas bisa membuat saluran pencernaan di tubuhnya menjadi lancar, sehingga ia pun bisa buang air besar dengan lancar. Adapun aktivitas yang bisa Moms dan Dads lakukan bersama Si Kecil adalah dengan mengajaknya bermain atau berjalan-jalan di sekitar rumah. Pastikan aktivitas yang dilakukan bisa membuat tubuh Si Kecil bisa lebih banyak bergerak, serta dilakukan sekitar 30-60 menit.
4. Memberikan ASI dan MPASI Secara Rutin Sesuai Jadwal
Pastikan Si Kecil menerima asupan ASI secara rutin sesuai jadwal. Hal ini juga berlaku pada Si kecil yang sudah mulai mengkonsumsi MPASI. Asupan ASI dan MPASI yang rutin bisa membuat nutrisi Si Kecil selalu terpenuhi dan membuat saluran pencernaannya terangsang, sehingga memicu Si Kecil buang air besar dengan lancar dan rutin.
5. Memijat perut Si Kecil
Salah satu alat pencernaan yang bisa membuat buang air besar Si Kecil jadi lancar adalah usus. Supaya alat pencernaan itu bisa berfungsi dengan baik, Moms dan Dads bisa memijat bagian perut Si Kecil secara lembut. Caranya, pijat perut Si kecil secara melingkar dari area perut kanan bawah ke kiri bawah, lalu lewati bagian atas perut. Lakukan cara ini secara berkala sampai Si Kecil bisa buang air besar dengan lancar.
Akhir Kata
Salah satu masalah pencernaan pada Si Kecil yang harus diwaspadai adalah sembelit. Masalah pencernaan ini bisa membuat Si Kecil mengalami masalah dalam buang air besar, serta bisa mempengaruhi kualitas hidupnya jika tidak diatasi. Seperti halnya sembelit pada orang dewasa, sembelit pada Si kecil pun juga disebabkan oleh berbagai hal. Jika Si kecil mengalaminya, Moms dan Dads bisa lakukan cara-cara yang ada di artikel ini.
Selama menjaga Si Kecil dari sembelit atau masalah pencernaan lainnya, Moms dan Dads jangan sampai melupakan keperluan sehari-hari Si Kecil, salah satunya popok. Untuk urusan popok, Moms dan Dads bisa menggunakan popok Merries Good Skin.
Popok Merries ini memiliki bagian permukaan yang lembut, sehingga membuat Si Kecil nyaman memakainya sepanjang hari. Daya serapnya pun baik karena popok Merries ini mampu menyerap hingga 5 kali pipis.
Sirkulasi udaranya pun juga baik, sehingga kulit Si Kecil pun bisa lebih bebas bernapas. Saat ini, Popok Merries Good Skin telah teruji secara klinis dapat mencegah iritasi pada kulit Si Kecil oleh PERDOSKI (Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin). Popok Merries Good Skin bisa Moms dan Dads pesan langsung disini!