Sensory play adalah aktivitas bermain anak yang melibatkan stimulasi panca indera Si Kecil. Mulai dari penglihatan, pendengaran, peraba, penciuman, hingga pengecap. Sensory play atau permainan sensori sangat penting untuk perkembangan Si Kecil, terutama untuk anak 6-12 bulan.
Permainan sensori dapat dilakukan dengan bahan-bahan sederhana yang ada di rumah. Moms tidak perlu repot membeli mainan baru untuk menciptakan pengalaman sensory play yang menyenangkan untuk Si Kecil. Contohnya seperti permainan sensory play mengenal suhu, cukup gunakan air hangat dan air dingin. Menarik bukan? Yuk simak artikel ini sampai habis.
Manfaat Sensory Play
Sensory play bukan sekadar kegiatan bermain yang menyenangkan. Melalui eksplorasi dan interaksi dengan berbagai tekstur, warna, bentuk, dan suara, sensory play memberikan manfaat luar biasa bagi perkembangan holistik Si Kecil. Berikut beberapa manfaat utama dari sensory play:
-
Stimulasi perkembangan otak
Permainan sensori yang melibatkan semua indera di tubuh, dapat membantu membangun dan memperkuat koneksi saraf di otak Si Kecil. Stimulasi ini tentu sangat penting untuk perkembangan kemampuan belajar, memori, pemecahan masalah, dan kreativitas Si Kecil di masa depan.
-
Meningkatkan keterampilan motorik
Keterampilan motorik adalah kemampuan untuk menggerakkan dan mengontrol bagian-bagian tubuh. Saat Si Kecil bermain sensory play dengan menyentuh, menggenggam, meremas, dan mengeksplorasi berbagai objek, ia sedang melatih kemampuan motorik halus dan kasarnya. Hal ini akan membantu perkembangan koordinasi tangan-mata, ketangkasan, dan kontrol otot.
-
Melatih kemampuan bahasa dan komunikasi
Manfaat sensory play selanjutnya adalah melatih kemampuan bahasa dan komunikasi. Di mana Si Kecil mendapat kesempatan untuk belajar konsep baru dan memperluas kosakata. Saat bermain sensori, Si Kecil bisa belajar dan mengenal kata dari pengalaman bermain sensori, seperti kasar, lembut, dingin, dan hangat.
-
Meningkatkan kemampuan kognitif
Bermain sensory play dapat merangsang Si Kecil untuk bereksperimen, mengamati, membandingkan, dan menganalisis berbagai tekstur, warna, bentuk, dan suara. Hal ini dapat membantu mengembangkan kemampuan Si Kecil untuk berpikir kritis, pemecahan masalah, dan kreativitas mereka.
-
Meningkatkan konsentrasi dan fokus
Saat bermain sensori, Si Kecil akan terlibat aktif dan berkonsentrasi. Hal ini sangat baik untuk meningkatkan kemampuan mereka untuk fokus dan konsentrasi pada sebuah tugas.
-
Pengembangan sosial dan emosional
Dengan melakukan permainan sensori secara konsisten dan teratur, akan membantu Si Kecil mengenal emosi mereka sendiri dan orang lain. Jika sensory play dilakukan pada lebih dari satu anak, maka anak membantu anak berinteraksi dengan orang lain dan belajar bekerjasama.
-
Relaksasi
Pada anak-anak yang mudah cemas dan tantrum, sensory play dapat membantu Si Kecil belajar meregulasi emosi dan memberikan efek menenangkan.
Ide Sensory Play di Rumah yang Sederhana dan Menyenangkan
Seperti yang telah kita ketahui, bahwa sensory play mempunyai peran penting untuk perkembangan Si Kecil. Sensory play dapat dilakukan di rumah dengan bahan sederhana, seperti air, tepung, dan spons.
Berikut ini de sensory play di rumah yang bisa Moms coba untuk membantu Si Kecil belajar tentang dunia di sekitarnya, dengan cara menyenangkan dan interaktif:
-
Bermain suhu air
Permainan sensori pertama dan paling sederhana adalah bermain dengan suhu air. Siapkan dua wadah, bisa botol atau pun mangkok. Satu wadah isi dengan air hangat, dan satu lagi isi dengan air es. Biarkan Si Kecil merasakan perbedaan suhu air dengan tangan ataupun dengan kaki mereka. Pastikan suhu air nyaman dan aman untuk Si Kecil ya Moms.
-
Bermain dengan spons di air
Siapkan wadah berisi air, kemudian letakkan spons. Moms juga bisa memasukkan miniatur hewan atau buah warna-warni untuk membuat permainan semakin seru. Biarkan Si Kecil meremas spons di dalam air dan mengamati bagaimana spons menyerap serta mengeluarkan air.
-
Bermain tekstur dengan jelly
Jika Moms punya stok jelly, Moms bisa memanfaatkannya untuk bermain sensori. Caranya campur jeli dengan air panas, kemudian cetak menjadi berbagai bentuk. Moms juga bisa menambahkan pewarna makanan alami, seperti daun pandan atau kunyit untuk merangsang penglihatan Si Kecil. Biarkan Si Kecil menyentuh, meremas, dan bahkan mencicipi jelly tersebut.
-
Bermain tekstur dan warna dengan bihun warna-warni
Coba cek di dapur, apakah Moms punya bihun? Mom bisa loh memanfaatkan bihun untuk sensory play di rumah. Cukup rebus bihun dan tambahkan pewarna makanan. Sangat cocok permainan tekstur dan pengenalan warna.
-
Bermain alat musik sederhana dengan panci
Moms pasti punya panci di rumah bukan? Moms bisa memanfaatkan panci dan sendok sebagai alat musik sederhana. Biarkan Si Kecil bereksplorasi dengan memukul panci dengan tangan kosong maupun dengan sendok.
-
Stimulasi visual dengan buku warna cerah
Saat ini, e-commerce atau toko buku sudah banyak yang menjual buku high contrast yang cocok untuk stimulasi visual. Pilih buku yang mempunyai gambar besar dan warna-warna cerah. Baca buku tersebut dan tunjukkan gambarnya pada Si Kecil.
Sensory play adalah cara belajar yang menyenangkan dan bermanfaat untuk merangsang perkembangan Si Kecil. Selalu awasi Si Kecil saat bermain sensory play ya Moms. Apabila ada reaksi alergi seperti muncul bintik merah pada bayi, maka segera ganti media sensory play. Perhatikan juga faktor kebersihan dan kenyamanan Si Kecil.
Agar Si Kecil nyaman bermain sensory play, Moms bisa mendukungnya dengan menggunakan Popok Merries Skin Protection. Popok dengan design lucu ini mempunyai lapisan antibakteri dari ekstrak daun teh serta dilengkapi dengan teknologi + Anti Bau untuk mencegah bau pipis.
Dengan sirkulasi udara di seluruh permukaan popok, kulit Si Kecil dapat bernapas dengan lega dan dapat mengunci pipis agar permukaan popok tetap kering. Jalur serap pada Merries Skin Protection memastikan cairan dapat terserap banyak dan cepat sehingga tidak khawatir akan risiko bocor.
Karet pinggangnya yang elastis dan lembut tentu akan membuat Si Kecil nyaman bermain sensory play bersama Moms. Popok Merries Skin Protection ini bisa Moms membeli di marketplace kesayangan.