Saat Moms hamil maupun menyambut kehadiran Si Kecil yang baru lahir, salah satu hal penting yang mungkin Moms terima dari puskesmas atau fasilitas kesehatan adalah buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA). Buku ini merupakan panduan praktis yang tidak hanya berisi informasi kesehatan, tetapi juga catatan penting untuk mengawal tumbuh kembang Si Kecil sejak dalam kandungan hingga masa balita.
Buku KIA adalah buku catatan kesehatan yang dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan Indonesia untuk memantau kesehatan ibu dan anak sejak masa kehamilan hingga anak berusia enam tahun. Buku ini umumnya diberikan secara gratis kepada ibu hamil yang memeriksakan kehamilan di Puskesmas, Bidan Praktik, Dokter Praktik, Klinik, Rumah Bersalin dan Rumah Sakit.
Buku ini berfungsi sebagai one-stop resource atau panduan lengkap, berisi informasi terkait kehamilan, persalinan, pascapersalinan, serta perkembangan Si Kecil hingga usia balita. Sayangnya, Menurut Direktorat Kesehatan Kementerian Kesehatan mencatat hanya 20 persen ibu yang mengisi lengkap buku KIA-nya. Padahal, buku ini memiliki banyak manfaat untuk Moms dan Si Kecil, lho. Yuk, kita bahas lebih lanjut mengenai fungsi dan manfaatnya!
1. Panduan Kesehatan Ibu Hamil
Buku KIA membantu Moms untuk lebih memahami apa saja yang terjadi selama masa kehamilan dengan menyediakan informasi yang relevan tentang kehamilan. Moms bisa menemukan panduan nutrisi, aktivitas dan latihan fisik yang cocok untuk ibu hamil, dan informasi tentang tanda bahaya kehamilan.
2. Catatan Pemeriksaan Kehamilan
Setiap kali Moms melakukan pemeriksaan kehamilan, seperti cek tekanan darah, berat badan, atau pemeriksaan kesehatan lainnya, hasilnya dicatat di dalam buku KIA. Ini membantu Moms dan tenaga medis untuk terus memantau kesehatan Moms dan janin dengan lebih baik. Riwayat kesehatan kehamilan ini sangat penting untuk mengantisipasi masalah kesehatan sejak dini.
3. Informasi Bersalin
Bagi Moms yang baru pertama kali mengandung, proses melahirkan mungkin membuat Moms takut sekaligus penasaran. Dalam buku KIA, Moms akan mendapatkan informasi seputar bersalin. Buku ini membantu Moms mengetahui apa saja yang perlu disiapkan menjelang persalinan seperti tas berisi perlengkapan ibu, bayi serta KTP dan KK, biaya persalinan, sampai rencana melahirkan di mana.
Buku ini juga memuat tanda-tanda Moms akan melahirkan, proses melahirkan secara detail, hingga tanda bahaya pada persalinan untuk mengantisipasi terjadinya hal yang buruk bagi kesehatan bayi maupun ibu.
4. Panduan Perawatan Setelah Persalinan
Setelah melahirkan, Moms tentu membutuhkan perawatan untuk memulihkan kesehatan. Buku KIA memberikan panduan perawatan pasca persalinan, baik bagi ibu maupun bayi. Buku ini berisi tips untuk menjaga kesehatan tubuh Moms dan bagaimana merawat luka jahitan jika ada, agar pulih lebih cepat dan aman.
Tak hanya perawatan kesehatan fisik, buku KIA juga memuat panduan perawatan kesehatan mental untuk ibu yang baru melahirkan. Terdapat halaman yang menampilkan informasi seputar depresi pasca melahirkan atau postpartum depression lengkap dengan cara penangannya.
5. Panduan Menyusui
Buku KIA menyediakan panduan menyusui lengkap, mencakup manfaat ASI untuk kesehatan bayi dan ibu, teknik menyusui yang benar, tanda-tanda bayi cukup ASI, cara memerah dan menyimpan ASI, serta solusi untuk tantangan menyusui umum seperti puting lecet atau ASI kurang lancar. Dengan panduan ini, Moms bisa lebih percaya diri dalam memberikan ASI eksklusif pada Si Kecil, serta lebih paham cara menjaga kelancaran dan kenyamanan proses menyusui.
6. Memantau Tumbuh Kembang Si Kecil
Setelah Moms melahirkan, biasanya Puskesmas atau Rumah Sakit tempat Moms melahirkan akan memberikan buku KIA baru yang isinya fokus kepada tumbuh kembang Si Kecil. Buku ini akan menjadi catatan perkembangan fisik Si Kecil. Moms bisa melihat grafik perkembangan berat badan, tinggi badan, dan lingkar kepala Si Kecil untuk memastikan pertumbuhannya sesuai dengan standar kesehatan. Ini juga membantu tenaga medis dalam mendeteksi jika ada indikasi masalah perkembangan sejak dini.
Buku KIA bahkan memuat bagaimana cara terbaik untuk menjaga kesehatan gigi Si Kecil. Moms bisa mengetahui bagaimana cara merawat gigi Si Kecil sesuai usia dan faktor apa saja yang membuat gigi Si Kecil berlubang.
7. Panduan Imunisasi
Imunisasi sangat penting untuk melindungi Si Kecil dari berbagai penyakit serius. Buku KIA mencantumkan jadwal imunisasi yang harus diberikan pada usia tertentu. Moms dapat melihat daftar imunisasi yang sudah dan akan diberikan, sehingga Moms bisa mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik.
8. Informasi tentang ASI dan Nutrisi
Buku KIA juga menyediakan informasi tentang ASI eksklusif dan makanan pendamping ASI (MPASI) untuk Si Kecil. Dengan panduan ini, Moms bisa mengetahui kapan waktu yang tepat untuk memberikan MPASI dan jenis makanan yang sesuai dengan usia Si Kecil. Nutrisi yang cukup sangat penting untuk mendukung tumbuh kembang yang optimal.
Buku KIA tidak hanya membantu Moms memahami kondisi kesehatan selama kehamilan, tetapi juga memberikan panduan persiapan yang penting menjelang persalinan. Persiapan ini termasuk daftar perlengkapan yang dibutuhkan untuk menyambut Si Kecil, seperti pakaian, selimut, hingga perlengkapan popok. Saat mendekati waktu melahirkan, memilih popok yang nyaman dan lembut menjadi prioritas bagi Moms.
Merries Premium Tape dapat menjadi pilihan Moms sebagai popok terbaik dalam menyambut kehadiran Si Kecil. Merries Premium Tape memiliki permukaan yang lembut dengan bantalan bergelombang yang mampu menangkap kotoran lunak di sela popok sehingga tidak menyebar. Popok ini memiliki 5++ miliar pori sirkulasi udara di seluruh area popok, sehingga udara lembap bebas mengalir keluar namun tetap dapat menahan cairan. Popok Merries ini juga mampu menyerap pipis banyak dengan maksimal dan permukaan dengan serat halus pada samping popok dapat menangkap pup dan pipis agar tidak bocor.
Merries Premium Tape memiliki alarm penanda pipis serta perekat lembut yang mudah dilepas pasang sehingga memudahkan Moms saat mengganti popok Si Kecil. Merries Premium Tape tersedia mulai dari ukuran New Born, yang pas dipakai untuk bayi baru lahir. Segera dapatkan Merries Premium Tape di toko kesayangan Moms