Tiap negara punya ciri khas tersendiri dalam dunia kulinernya. Termasuk Puerto Rico yang punya makanan khas bernama Pina Colada Jelly. Dalam versi aslinya, dessert ini mengandung alkohol. Tapi kalau mau, Moms bisa kok memodifikasinya. Tentu saja dengan rasa yang tidak jauh beda dengan aslinya.
Mau tau cara bikinnya? Berikut merupakan resep Pina Colada Jelly, sajian spesial yang jadi minuman resmi Puerto Rico sejak tahun 1978 silam.
Bahan
Campuran kacang
- 25 g kacang mete, dipanggang, kemudian cincang halus
- 25 g almond, dipanggang, kemudian cincang halus
- 25 g kelapa parut kering
- 1 sdm madu
Note : semua bahan di campur dan aduk hingga rata
Mousse Kelapa
- 350 ml santan kental
- 350 ml krim kental
- 3 lembar gelatin, direndam dalam air es, kemudian tiriskan
- 150 g gula pasir
- ¼ sdt garam
Jeli Nanas
- 50 g gula pasir
- 200 g jus nanas
- 50 g nanas palembang, dipotong segitiga ukuran kecil
- 2 lembar gelatin, direndam dalam air es, kemudian tiriskan
Cara membuat
- Ambil 1 sdm campuran kacang, kemudian simpan dalam tiap gelas saji dengan ukuran 200 ml. Kemudian sisihkan.
- Buat mousse kelapa dengan cara, masak santan, garam dan gula, tunggu hingga larut. Setelah itu, tambahkan gelatin, dan aduk hingga rata. Sisihkan.
- Siapkan mixer, kemudian kocok krim dengan menggunakan mixer berkecepatan tinggi. Tunggu hingga setengah kaku, kemudian tuangkan santan, dan aduk menggunakan spatula.
- Tambahkan mousse dalam tiap gelas yang berisi kacang sampai ¾ penuh. Setelah itu simpan dalam lemari es, dan tunggu selama 1 jam atau hingga padat.
- Buat jeli nanas dengan cara, masak jus nanas dan gula hingga larut, kemudian tambahkan gelatin, dan masak kembali hingga gelatin larut. Setelah itu angkat, dan sisihkan.
- Ambil nanas dan tuang dalam mousse kelapa. Setelah selesai, simpan dalam lemari es selama 1 jam atau hingga adonan memadat. Keluarkan adonan, dan sajikan dalam kondisi dingin.
Dessert segar ini bisa Moms sajikan sebagai penyegar suasana di kala panas melanda. Selain itu, Moms pun bisa menyajikannya sebagai hidangan acara berkumpul keluarga. Selamat mencoba!