Memiliki anak aktif merupakan hal yang membanggakan. Bagaimana tidak, segala yang dilakukan si kecil, akan membuat kita tenang, terutama ketika kita melihat keceriaan dan tawanya. Selain itu, anak aktif pun akan cenderung lebih pesat dalam perkembangannya, cenderung lebih cerdas dan kreatif.
Tapi bagaimana cara agar si kecil bisa lebih aktif?
Lewat bukunya, "Sneaky Fitness: Fun, Foolproof Ways to Slip Fitness into Your Child's Everyday Life". Chase Lapine dan Larysa Didio menjelaskan, sebenarnya ada beberapa aktivitas permainan yang bisa digunakan untuk membuat si kecil lebih aktif.
Dilansir dalam parenting, berikut merupakan beberapa permainan yang efektif untuk membuat si kecil lebih aktif bergerak.
Cii Luk Baa
Inilah permainan klasik yang hingga kini efektif untuk membuat si kecil tertawa dan terlihat lebih ceria. Ketika bermain cii luk baa, si kecil pun akan aktif bergerak dengan menendang-nendangkan kaki, gerakan tangan yang seolah ingin meniru, dan gerakan lainnya.
Bonusnya, keceriaan yang diperlihatkan si kecil akan membuat anda merasa tenang dan bahagia. Tawa mereka bagaikana obat stres paling mujarab di dunia.
Mainan Gantung
Jika anda sering mendudukan si kecil diatas bouncher, atau di atas tempat tidur bayi, cobalah untuk memasang beberapa mainan gantung yang bersuara dan berwarna cerah. Mainan gantung ini akan membuat si kecil berusaha untuk meraihnya, terlebih ketika mainan itu digerakkan atau berbunyi.
Sesekali, anda bisa menggoda si kecil dengan cara mendekatkan mainan tersebut dalam jangkauannya, kemudian menjauhkannya kembali ketika si kecil hampir mampu meraihnya.
Baby Bouncing
Permaianan baby bouncing ini terbilang sederhana. Pertama, baringkan si kecil di lutut anda dengan posisi saling berhadapan, setelah itu angkat kedua kaki anda, kemudian lakukan gerakkan seolah olah si kecil sedang naik helikopter yang membawanya terombang-ambing ke segala arah.
Agar lebih menyenangkan, anda bisa menambahkan efek suara helikopter atau efek suara lainnya agar si kecil semakin riang.
Baby Lifting
Ini permainan mudah dan bisa dilakukan sambil berolahraga, sekaligus bermain dengan si kecil. Caranya, sambil berbaring, posisikan si kecil tepat di atas perut. Setelah itu, pegang erat dadanya dan angkat si kecil hingga keatas, kemudian turunkan lagi. Sangat mirip olahraga angkat beban!
Tapi ingat ya Moms, pastikan si kecil benar-benar siap dengan permainan tersebut, terutama dalam hal kesiapan fisik. Selamat bersenang-senang!