Selama masa kehamilan ini, Moms akan selalu disarankan oleh dokter atau bidan yang menangani kehamilan Moms, untuk mengatur berat badan supaya tetap berada pada kondisi yang ideal dan Moms juga diharuskan untuk tetap menjaga pola makan yang baik dengan gizi cukup dan seimbang.
Moms akan melihat peningkatan berat badan di trimester pertama yang akan relatif sedikit, atau bahkan beberapa ibu hamil akan mengalami penurunan berat badan, semua itu disebabkan oleh morning sickness yang kerap mengganggu Moms dan Ibu hamil lainnya selama kehamilan trimester pertama.
Tapi Moms jangan terlalu khawatir, kondisi ini sebenarnya merupakan kondisi yang normal, karena bisanya peningkatan berat badan yang cukup pesat akan terjadi di masa kehamilan trimester kedua dan juga masa kehamilan trimester ketiga, pada periode inilah Moms seharusnya mendapatkan pemantauan yang ekstra ketat untuk perkembangan berat badan.
Perlu diketahui, kenaikan total berat badan Moms selama masa kehamilan ini normalnya berkisar antara 12 sampai 15 kg. Ketika memasuki usia kehamilan di trimester kedua, biasanya janin dalam kandungan Moms akan tumbuh pesat dengan pertumbuhan sekitar 10 gr per hari dan perinciannnya adalah : minggu ke 16 sekitar 90 gr, pada minggu ke 20 sekitar 256 gr, pada minggu ke 24 sekitar 680 gr, dan pada minggu ke 27 sekitar 900 gr.
Sedangkan untuk berat badan ideal Moms saat mulai kehamilan harusnya berkisar antara 45 sampai dengan 65 kg. Jika berat badan Moms kurang (underweight) atau justru berlebih (overweight), maka Moms akan berisiko mendapatkan masalah selama masa kehamilan.
Jika moms mengalami overweight atau berat badan berlebih, maka resiko terkena diabetes selama masa kehamilan kemungkinannya akan lebih besar. Banyak mitos yang mengatakan bahwa ibu hamil harus banyak makan menyebabkan Moms makan dengan porsi yang besar sehingga terjadilah penumpukan kalori dan sisa asupan energi yang sangat besar.
Dengan kondisi yang kelebihan berat badan dan lemak yang berlipat-lipat, maka akan menjadi media yang kondusif untuk tumbuhnya kuman sehingga resiko Moms mengalami infeksi akan sangat mungkin terjadi
Kondisi sebaliknya akan terjadi jika moms mengalami underweight atau kekurangan berat badan, hal tersebut akan menyebabkan pertumbuhan bayi akan terhambat, dan ancaman kelahiran prematur dan risiko cacat pada bayi akan semakin besar. Maka dari itu, selama masa kehamilan ini Moms harus benar-benar memperhatikan berat badan Moms dan yang paling penting adalah selalu memperhatikan asupan makanan yang Moms konsumsi setiap hari.