Ketika hamil Moms perlu mencari informasi sebanyak-banyaknya agar tidak mudah termakan mitos yang beredar di masyarakat. Ada beberapa pantangan ibu hamil yang Moms perlu ketahui.
Usia kehamilan yang masih muda, yaitu 4 bulan ke bawah merupakan usia yang rentan. Hamil muda membutuhkan banyak penyesuaian baik fisik maupun mental Moms, untuk itu perlu menjaganya dengan baik.
Hindari hal yang menjadi pantangan ibu hamil 4 bulan seperti beraktifitas fisik terlalu berat. Beberapa keluhan juga akan sering Moms rasakan ketika hamil muda seperti mual, muntah, sakit pinggang dan lainnya.
Ada berbagai hal yang sebaiknya Moms hindari selama kehamilan untuk menjaga kesehatan Moms dan perkembangan janin. Jenis makanan dan aktifitas yang dilakukan selama kehamilan perlu Moms perhatikan. Berikut ini beberapa pantangan ibu hamil dari makanan maupun aktifitas.
Makanan yang Dilarang untuk Ibu Hamil
Saat hamil Moms perlu menjaga asupan makanan, tidak hanya harus makanan yang bergizi tetapi juga perlu memperhatikan penyajiannya. Berikut ini pantangan makanan ibu hamil yang harus Moms hindari sepanjang masa kehamilan.
1. Sushi
Makanan asal Jepang ini memang digemari banyak orang, mungkin Moms salah satunya. Tunda dulu mengonsumsi sushi selama kehamilan ya Moms, terutama sushi yang menggunakan ikan mentah. Ibu hamil sebaiknya tidak mengonsumsi seafood mentah ataupun yang dimasak setengah matang.
2. Telur Mentah
Telur mentah dan setengah matang harus Moms hindari selama hamil. Telur yang belum matang dikhawatirkan mengandung bakteri Salmonella yang bisa menginfeksi janin dalam kandungan.
3. Mayonaise
Mayonaise merupakan makanan olahan yang terbuat dari telur mentah sebagai bahan dasarnya. Itulah mengapa sebaiknya Moms menghindari mengonsumsi mayonaise selama hamil. Perhatikan makanan yang mengandung mayonaise seperti burger, salad, kebab, dan lainnya.
4. Makanan Setengah Matang
Pantangan ibu hamil lainnya adalah makanan setengah matang. Pada daging merah, ayam, bebek, ikan, dan lainnya bisa saja mengandung parasit toksoplasmosis. Parasit tersebut sangat berbahaya untuk janin, untuk itu pastikan makanan yang Moms konsumsi telah matang sempurna.
5. Ikan Bermerkuri
Ikan serta makanan laut lainnya memang sangat baik karena mengandung protein dan kaya omega-3. Tetapi hati-hati dalam memilih jenis ikan yang akan dikonsumsi. Beberapa jenis ikan mengandung merkuri tinggi yang tentunya berbahaya bagi janin. Jenis ikan tersebut misalnya ikan makarel raja, ikan tuna bigeye, ikan hiu, ikan todak, dan ikan tuna sirip kuning.
6. Susu Mentah
Ibu hamil memang dianjurkan minum susu untuk melengkapi nutrisi, susu yang diminum tidak harus susu khusus ibu hamil. Tetapi Moms harus hati-hati dalam memilih susu, karena ada beberapa jenis susu sapi yang masih mentah.
Hal ini menjadi pantangan ibu hamil karena pada susu mentah mungkin terkandung banyak bakteri. Sebaiknya Moms minum susu yang telah melalui proses pasteurisasi agar bakteri yang terkandung dalam susu mati.
7. Banyak Kafein
Kafein menjadi salah satu pantangan ibu hamil karena dapat mempengaruhi kesehatan janin. Kafein umumnya ditemukan pada minuman seperti kopi, teh, soda, dan minuman berenergi. Moms masih bisa mengonsumsi minuman berkafein asalkan tidak melebihi batas maksimal harian yaitu 200 mg atau setara dengan 2 cangkir.
8. Alkohol
Minuman beralkohol wajib menjadi pantangan ibu hamil karena sedikit saja dapat berdampak pada perkembangan otak bayi. Mengonsumsi alkohol selama kehamilan memberikan dampak buruk seperti keguguran, bayi lahir prematur, pertumbuhan janin lambat, berat badan lahir rendah, dsb.
Hal yang Dihindari Selama Hamil
Selain menjaga asupan, Moms juga perlu memperhatikan aktifitas dan gaya hidup selama kehamilan. Pantangan ibu hamil tidak hanya beraktifitas fisik yang terlalu berat, tetapi banyak aktifitas harian yang sebaiknya Moms perhatikan. Berikut ini beberapa aktifitas dan gaya hidup yang sebaiknya Moms tinggalkan selama kehamilan.
1. Sembarangan Minum Obat
Ketika hamil sebaiknya Moms selalu berkonsultasi kepada dokter jika merasa tidak sehat. Jangan sembarangan minum obat, karena efek minum sembarang obat dapat berdampak kepada fungsi plasenta, menyebabkan kontraksi otot rahim yang bisa mencederai janin atau malah berdampak langsung terhadap janin seperti kecacatan hingga kematian janin.
2. Memakai Sepatu Hak Tinggi
Menggunakan sepatu berhak tinggi sebaiknya dihindari selama hamil, terutama saat hamil tua. Kondisi perut yang sudah membesar akan membuat pusat gravitasi Moms berubah, sehingga saat menggunakan sepatu berhak tinggi akan mudah kehilangan keseimbangan.
Penggunaan sepatu hak tinggi juga akan membuat Moms mudah lelah dan pergelangan kaki menjadi bengkak. Moms bisa mengganti sepatu hak tinggi dengan flat shoes atau alas kaki lainnya yang nyaman.
3. Merokok
Pantangan ibu hamil lainnya adalah merokok, bahkan menghirup asap rokok juga tidak baik untuk kesehatan Moms dan Si Kecil. Asap rokok dapat menyebabkan persalinan prematur hingga keguguran.
Jika Moms memiliki kebiasaan merokok sebaiknya hentikan dahulu selama hamil dan menyusui. Dads dan keluarga lainnya perlu diingatkan tentang hal ini, agar tidak merokok di dekat Moms dan Si Kecil.
4. Terpapar Zat Kimia Berbahaya
Beberapa benda mungkin memiliki tingkat toksisitas yang tinggi, misalnya cat tembok. Moms sebaiknya menghindari kegiatan yang menggunakan bahan dengan zat kimia berbahaya selama kehamilan. Dalam tahap skin care harian Moms pun juga harus melihat dan memilih kandungan yang aman untuk ibu hamil.
Selain itu, Moms juga perlu menghindari terpapar cairan pembersih rumah karena mengandung senyawa kimia yang dapat memberi gangguan pada pertumbuhan janin dan Moms yaitu seperti Glycol, Phenol, dan Amonia.
5. Berendam Air Panas
Berendam air panas memang menyenangkan dan membuat nyaman terutama saat badan pegal-pegal. Tetapi berendam air panas menjadi salah satu pantangan ibu hamil. Hal ini karena dapat menyebabkan suhu tubuh tinggi atau hipertermia yang akan menyebabkan kelainan bawaan bagi Si Kecil.
6. Merawat Hewan
Bukan artinya Moms tidak diizinkan untuk memiliki hewan peliharaan selama kehamilan. Moms masih diperbolehkan bermain dan berinteraksi dengan hewan tetapi hindari kegiatan yang berhubungan dengan kotoran hewan. Kegiatan seperti membersihkan kotoran, membersihkan kandang, dan lainnya sebaiknya dilakukan orang lain karena kotoran hewan bisa menularkan toksoplasmosis ke janin.
Apabila tertular parasit toksoplasmosis akan sangat berbahaya bagi janin. Beberapa gejala parah yang bisa terjadi pada janin misalnya kebutaan, cacat intelektual, kerusakan otak, dan mata.
Itulah tadi pantangan yang sebaiknya Moms hindari selama hamil. Pantangan tersebut tentunya untuk kebaikan Moms dan Si Kecil. Selain pantangan-pantangan tersebut, Moms juga perlu mempersiapkan yang terbaik untuk Si Kecil ketika lahir.
Bayi baru lahir tentunya masih sangat sensitif, terutama kulitnya. Untuk itu gunakanlah produk khusus new born yang memang sudah diformulasikan untuk kulit bayi yang masih sensitif. Seperti penggunaan popok bayi, Moms bisa menggunakan popok bayi new born Merries.
Popok Tape New Born Merries memiliki 3 lapisan bersirkulasi udara yang membuat kulit Si Kecil bebas lembab sehingga tidak mudah iritasi. Memiliki permukaan yang lembut di kulit dan dapat menampung banyak cairan. Bagian perekatnya juga lembut dan dapat dilepas pasang berulang kali.
Ingat Moms, berikan yang terbaik untuk Si Kecil dengan popok Tape New Born Merries pilihan No.1 para ibu di Jepang.