Usapan dan pijatan lembut yang Moms lakukan pada bayi akan membuat bayi merasa nyaman. Pijatan dan usapan Moms dapat memberikan banyak manfaat loh. Pijatan dapat membuat bayi tidur lebih nyenyak, merangsang syaraf motorik, dan meningkatkan nafsu makan. Jenis-jenis pijat bayi ada beberapa macam.
Salah satunya adalah pijat I love You. Cara melakukan pijat bayi ini sangat mudah. Pertama pijat sebelah kiri perut bayi dengan membentuk huruf I. Pijat dari perut kiri atas ke perut kiri bawah. Setelah itu, pijat bayi Moms dengan membentuk huruf L terbalik. Pijat dari sebelah perut kanan atas bayi bergerak ke kiri lalu turun ke perut kiri bagian bawah. Setelah itu, pijat huruf U terbalik pada perut bayi. Pijat perut kanan bawah bayi Moms ke atas dan membentuk huruf U yang berakhir pada perut kiri bagian bawah.
Saat memijat perut bayi, ada beberapa hal yang harus diingat. Pertama, jangan memijat daerah ulu hati maupun di atas tulang rusuk bayi. Selain itu, Moms tidak boleh memijat bayi yang baru saja disusui. Sebaiknya, sendawakan bayi Moms terlebih dahulu. Saat memijat bayi, sebaiknya Moms menggunakan minyak telon yang dapat menghangatkan tubuh bayi. Bayi Moms biasanya hanya menggunakan popok saat dipijat jadi harus dijaga tetap hangat.
Sebelum memijat bayi, Moms harus pastikan popok yang dipakai bayi Moms kering dan nyaman. Sangat tidak menyenangkan bukan, jika harus mengganti popok ditengah pijatan yang Moms lakukan? Pijatan Moms dapat memberikan efek yang maksimal jika bayi tenang dan nyaman.
Untuk membuat bayi Moms tenang dan nyaman, Moms harus pandai memilih popok. Popok tersebut harus lembut, kering, dan tidak menimbulkan iritasi pada kulit bayi yang masih sensitif. Ruam popok biasanya terjadi karena popok basah dan tidak segera diganti. Untuk menyiasatinya Moms dapat memilih popok yang memiliki indikator yang menunjukkan kapan popok harus diganti. Salah satu brand yang menawarkan Moms dengan popok seperti ini adalah Merries. Selain memiliki indikator, Merries juga memiliki permukaan lembut dan sejuk. Popok yang memiliki perekat fleksibel ini juga akan membuat bayi Moms lebih nyaman karena dapat bayi bergerak leluasa dan tidak menekan perut secara berlebihan.