Artikel ini berisi tentang :
- Mudah Dibuat, Banyak Khasiat!
- Bahan Utama Banana Chocolate Stick
- Bahan Tambahan
- Cara Membuat Banana Chocolate Stick
Memanjakan Si Kecil tidak perlu dengan hadiah mewah, atau liburan ke tempat-tempat favorit, Mom bisa kok membuatnya senang dengan memberikan sajian spesial di akhir pekan. Menunya banyak, salah satunya banana chocolate stick.
Mudah Dibuat, Banyak Khasiat!
Banana chocolate stick merupakan kudapan yang sangat mudah dibuat, tapi punya nilai gizi yang tinggi. Hal ini karena buah pisang yang digunakannya, merupakan sumber nutrisi terbaik dengan kandungan potasium, magnesium, vitamin B dan lainnya.
Tenang Mom, cara membuat banana chocolate stick sangat mudah kok, dan bahan-bahannya pun mudah didapat. Berikut resepnya :
Bahan Utama Banana Chocolate Stick
- 5 buah pisang ambon
- White chocolate, secukupnya
- Dark chocolate, secukupnya
Bahan Tambahan
- Tusuk es krim dari kayu
- Taburan, bisa menggunakan sprinkle, permen warna-warni atau meises warna-warni
Cara Membuat Banana Chocolate Stick
- Kuoas dan iris pisang sesuai dengan selera, kemudian tusuk pisang dengan menggunakan tusukan es krim. Usahakan hanya tenggelam setengahnya saja. Masukkan ke dalam freezer
- Tim cokelat, kemudian masukkan ke dalam wadah. Ingat, dark chocolate dan white chocolate harus disimpan di tempat terpisah.
- Ambil pisang, kemudian celupkan pada cokelat yang sudah dilelehkan. Angkat, dan langsung taburi cokelat dengan permen, meises atau sprinkle.
- Masukkan cokelat ke dalam freezer, dan tunggu hingga cokelat membeku. Lakukan cara yang sama untuk pisang yang masih tersisa.
Bagaimana Mom, ternyata sangat mudah bukan? Selamat mencoba.