Singkong adalah sumber karbohidrat kompleks yang berfungsi untuk meningkatkan jumlah serotonin. Serotonin adalah senyawa kimia yang dapat menenangkan saraf otak sehingga membuat anak tertidur lelap. Singkong juga dapat menjadi sumber energi yang baik untuk otak pada saat bekerja.
Berikut ini nilai takaran bahan untuk kebutuhan 10 buah. Hidangkan makanan sehat yang berguna untuk si Kecil yang berumur 1-5 Tahun.
Bahan Yang Dibutuhkan:
- 250 gram singkong, kupas, potong-potong
- 50 gram keju cheddar, parut
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm seledri cincang
- 1 sdm susu bubuk formula lanjutan sesuai usia
Cara Pembuatan:
- Kukus singkong selama 60 menit atau hingga empuk dan matang. Angkat.
- Selagi hangat, campur potongan singkong dengan susu bubuk formula lanjutan, gula pasir, keju, dan seledri cincang. Tumbuk hingga singkong lembut dan berbentuk adonan yang bisa dipulung (digulung menjadi bulat kecil).
- Ambil satu sendok makan adonan singkong. Bentuk bulat panjang. Atur di atas piring saji. Hidangkan.