Moms pasti ingin Si Kecil sehat, bukan? Nah, ini ada 10 hal yang perlu Moms lakukan untuk menjaga kesehatan Si Kecil yang masih berusia dini.
Jangan Pernah Meninggalkan Si KecilSaat Moms melepaskan perhatian dari Si Kecil meski sedetik saja, ada peluang terjadi masalah atau hal buruk pada Si Kecil. Namun, bukan berarti Moms tidak bisa meninggalkan Si Kecil walau sejenak. Setidaknya, bila Moms ingin meninggalkan Si Kecil, misalnya untuk bekerja, harus ada pengawasan dari orang dewasa.
Jangan Anggap Remeh Sakit Si KecilSaat Si Kecil mengalami masalah kesehatan, Moms dan Dads jangan ragu untuk membawa Si Kecil ke dokter. Hal ini untuk mencegah terjadinya masalah kesehatan yang lebih serius, karena tidak terdeteksi dari awal.
Tangisan Si KecilTangisan adalah salah satu bentuk komunikasi Si Kecil. Tangisan Si Kecil bisa menjadi tanda bahwa Si Kecil ingin makan, atau merasa tidak nyaman. Jadi, Moms tidak boleh menyepelekannya. Bila Moms merasa tangisan Si Kecil terdengar aneh, Moms dapat berkonsultasi dengan ahli untuk mengetahui bila ada masalah.
Ekspresi Si KecilJangan pula abaikan ekspresi yang ditunjukkan Si Kecil. Reaksi Si Kecil juga menjadi petunjuk apa yang dia inginkan. Selain itu, dengan meresponnya dengan cepat, Moms juga dapat memperkuat ikatan antara Moms dan Si Kecil.
Motor dan Si KecilJangan mengajak Si Kecil naik motor. Keseimbangannya belum terbentuk dengan baik dan Si Kecil dapat terkena polusi dan radikal bebas yang berbahaya untuk kesehatannya.
Jangan Bertengkar Di Depan Si KecilSi Kecil mempunyai daya tangkap yang luar biasa kuatnya. Jadi, bila Moms dan Dads bertengkar didepannya, hal ini dapat langsung mempengaruhi kondisi mental Si Kecil. Bahkan, pertengkaran seperti ini dapat membuat hormon kortisol, yaitu hormon penyebab stress, muncul di diri Si Kecil. Alhasil, pola tidur Si Kecil bisa terganggu bahkan tekanan darahnya bisa meningkat.
Jangan Menakuti Si KecilHal ini akan mempengaruhi kesehatan mental Si Kecil. Si Kecil dapat menjadi penakut atau yang lebih parah, Si Kecil tidak akan percaya lagi pada Moms dan menjadi nakal dan pembangkang.
Buat Rumah Selalu AmanJauhkan berbagai barang yang mungkin dapat melukai Si Kecil di area dimana Si Kecil biasanya menghabiskan waktu. Hal ini sangat penting, apalagi saat Si Kecil sudah bisa merangkak atau berjalan.
Hati-Hati Saat Menggendong Si KecilTubuh Si Kecil masih sangat rapuh. Jadi, Moms harus berhati-hati saat menggendong. Jangan menggerakannya terlalu kencang, karena bisa berakibat fatal.
Kasih SayangYang terakhir yang perlu Moms lakukan adalah melakukan semuanya dengan kasih sayang. Hal ini akan dapat membuat Si Kecil lebih dekat dan merasa nyaman.