Moms, Sarapan tidak hanya memberi kekuatan kepada anak-anak, tapi saran juga berfungsi untuk membantu memaksimalkan perkembangan otak si kecil. Dengan kata lain, sarapan pagi dengan makanan yang mengandung gizi seimbang, secara tidak langsung akan membuat anak anda menjadi lebih cerdas.
Tapi sayangnya, masih banyak banyak orang tua yang bingung makanan apa yang harus diberikan ketika sarapan. Parahnya lagi, bahkan banyak orang yang tidak peduli dengan kandungan gizi yang dikonsumsi oleh si Cecil. Selama anak mereka suka, selama makanan tersebut mengenyangkan, maka itu yang dianggap terbaik untuk sarapan.
Padahal hal tersebut dianggap kurang tepat. Berdasarkan keterangan Terril Bravender, selaku dokter spesialis anak, sekaligus berprofesi sebagai dosen di Ohio State University College of Medicine, menyatakan jika sarapan merupakan hal yang sangat penting. Walaupun begitu, tetap kandung gizi yang masuk ke dalam perut si kecil harus diperhatikan dengan baik.
Setelah itu, Terril pun memberikan beberapa alternatif makanan yang dianggap sangat baik digunakan sebagai menu sarapan untuk mencerdaskan anak.
- Roti tawar gandum, atau bisa juga waffle gandum yang sudah diolesi dengan selai kacang.
- Roti tawar gandum yang di dalamnya diisi dengan telur dadar dan parutan
- Burrito, atau makanan berupa Tortilla gandum yang diisi dengan telur orak-arik dan keju.
- Telur orak-arik yang disajikan dalam mangkuk, lengkap dengan tambahan keju parut, dan susu.
- Tortilla gandum yang berisi selai kacang, lengkap dengan potongan pisang.
- Roti tawar gandum yang di isi dengan mentega biji bunga matahari dan tambahan madu
- Sereal gandum rendah gula dengan tambahan susu serta blueberries
- Campuran oatmeal dan susu, wheat germ, kismis dan kacang almon
- Es krim dari yogurt dengan tambahan buah dan granola.
Semua campuran masakan tersebut di anggap sebagai makanan terbaik untuk dijadikan menu sarapan untuk si kecil. Jangan lupa untuk melengkapi makanan tersebut dengan segelas susu murni setiap pagi, agar si kecil memiliki tenaga ekstra untuk beraktivitas, sekaligus perkembangan otaknya pun semakin maksimal. Bagaimana Moms, sudah siap dengan menu-menu di atas?