Ketika si kecil sudah memasuki usia masa prasekolah kadang memiliki kebiasaan suka berteriak. Ditinjau dari sudut psikologis ada beberapa penyebab anak suka berteriak. Apakah si kecil di rumah juga suka melakukan hal seperti itu Moms? Ada beberapa alasan yang harus Moms ketahui mengapa si kecil melakukan hal itu.
Mencari perhatianMoms, anak usia prasekolah akan banyak belajar dari lingkungan sekitarnya. Ketika lingkungan memberikan tanggapan berlebih atas apa yang mereka lakukan maka mereka akan cenderung mengulanginya. Jika lingkungan sekitar memberi respon berlebih saat si kecil berteriak maka hal ini akan memicu si kecil mengulang kembali.
Sifat ego si kecilSifat egosentrisme anak pada usia prasekolah bisa menjadi penyebab si kecil suka berteriak. Mereka tidak mau tahu atas ketidaknyamanan yang dirasakan orang di sekitarnya saat dia melakukan hal tersebut.
Kebiasaan meniruAnak kecil akan meniru lingkungan sekitarnya sebagai cara belajarnya. Ketika orang dewasa di sekitar anak kerap berteriak maka si kecil akan menirukan hal itu Moms. Jadi sebelum meminta si kecil berubah sebaiknya ubah dahulu perilaku kita sebagai orang dewasa.
Belum mampu melampiaskan emosi secara baikPenyebab si kecil suka berteriak yang lain adalah karena kemampuan mereka yang belum dapat melampiaskan emosi dengan baik Moms. Sehingga saat mereka merasa cemas atau tidak nyaman akan meluapkannya dengan berteriak-teriak. Terlebih bila lingkungan sekitar Moms kerap berlaku emosional maka mudahlah bagi si kecil untuk menirukan.
Kemampuan bicaraKetika si kecil memasuki usia prasekolah biasanya sudah mulai mengalami perkembangan bicara sangat pesat. Si kecil dapat mengucapkan satu kalimat secara utuh bahkan lancar sehingga melakukan eksperimen dengan berbicara sangat keras seperti orang berteriak. Sehingga ini bisa menjadi salah satu penyebab si kecil suka berteriak, Moms.
Dari beberapa penyebab anak suka tersebut, ada beberapa hal yang harus Moms lakukan sebagai solusinya. Berikut ini ada beberapa solusi yang dapat moms lakukan menghadapi si kecil yang suka berteriak:
Memberikan pengertian pada si kecilKetika si kecil berteriak maka sebaiknya Moms memberikan penjelasan sesuai bahasa yang dimengerti si kecil. Tidak perlu panjang lebar dan terkesan menasihati si kecil. Moms juga dapat berikan pengertian pada si kecil melalui bermain, dongeng, serta hal lain yang menyenangkan bersama si kecil.
Melakukan instrospeksi diriBila Moms atau ada anggota keluarga moms yang lain memakai cara berkomunikasi dengan nada berteriak maka sebaiknya untuk menghilangkan kebiasaan tersebut agar gaya bicara tersebut tidak menjadi bahan tiruan si kecil, ya Moms.
Menjadi teladan bagi si kecilPenyebab si kecil suka berteriak bisa karena meniru orang dewasa di sekitarnya. Maka sebaiknya memulai dari diri Moms untuk memberikan perhatian serta berbicara dengan nada yang rendah. Tatap mata si kecil ya Moms dan berbicaralah dengan pelan dan halus namun tegas. Dengan demikian, si kecil akan memperhatikan apa yang akan Moms sampaikan.
Menghindari keinginan untuk membalas dengan teriakanSetelah mengetahui penyebab si kecil suka berteriak maka Moms akan dapat melakukan tindakan yang tepat untuk mengatasinya. Termasuk ketika si kecil berteriak sebaiknya Moms tidak membalas untuk berteriak. Hal ini hanya akan memicu si kecil untuk berteriak lebih keras lagi.
Setelah Moms mengetahui apa saja penyebab si kecil suka berteriak dan juga solusinya maka pastikan Moms menyikapinya dengan solusi yang tepat agar si kecil tumbuh dan berkembang dengan pendidikan dan kebiasaan yang baik.