Binatang peliharaan, tidak hanya ampuh dijadikan sebagai teman bermain saja, tapi bisa juga anda jadikan sebagai pembelajaran nilai-nilai kehidupan bagi si kecil. Dengan memiliki binatang peliharaan, si kecil akan dilatih untuk menghargai kehidupan, dan menyayangi binatang sebagai ciptaan Tuhan yang harus disayangi dan dipelihara dengan baik.
Berikut merupakan binatang peliharaan yang disarankan untuk dipelihara si kecil untuk menanamkan nilai-nilai kehidupan bagi si kecil.
Kucing
Kucing merupakan binatang rumahan yang tidak hanya menggemaskan, tapi termasuk juga setia. Dengan tingkahnya yang lucu, mereka akan membuat si kecil tertawa, dan riang bermain dengannya. Dengan segala yang dimilikinya, sangat pantas kalau anda menjadikan kucing sebagai binatang peliharaan si kecil.
Anjing
Bahkan di luar negeri sana, anjing banyak yang dilatih sebagai binatang pengasuh. Mereka tidak hanya binatang bertipe pelindung, mereka sangat setia, dan sangat pantas dijadikan sebagai sahabat. Tidak hanya itu, anjing pun dikenal sebagai binatang penuh kasih sayang dan sangat peduli dengan majikannya.
Kelinci
Siapa sih yang bisa menyangkal lucunya binatang ini? Dengan tingkahnya yang lucu, dan sangat bersahabat, kelinci layak dijadikan sebagai binatang peliharaan terbaik untuk si kecil. Sayang, kelinci termasuk binatang yang sulit untuk dilatih.
Ayam
Sejatinya, ayam merupakan binatang peliharaan yang biasa dimanfaatkan untuk diambil telurnya atau dagingnya. Selain itu, ayam pun kerap dijadikan sebagai bahan aduan. Tapi beberapa tipe ayam memiliki bentuk dan bulu yang sangat unik, jadi sangat pantas jika anda jadikan sebagai binatang peliharaan si kecil.
Burung
Sebenarnya, burung lebih cocok hidup bebas di alam liar. Hanya saja, sejak zaman dulu binatang yang satu ini kerap dijadikan peliharaan karena suaranya yang merdu dan bulu-bulunya yang indah. Bahkan untuk beberapa jenis burung, seperti Beo, kakaktua, dan lainnya, mereka bisa dilatih.
Selain beberapa binatang peliharaan di atas, masih banyak jenis binatang peliharaan yang bisa anda pilih untuk menanamkan nilai-nilai kehidupan, termasuk agar si kecil bisa lebih menghargai kehidupan. Nah, kalau anda sendiri bagaimana? Binatang peliharaan apa yang anda miliki Moms?