Dads, melatih si kecil dalam menjaga dan juga pergi ke toilet sendiri memang perlu diajarkan sejak dini. Jika saat masih bayi waktu buang air besar atau kecil dilakukan di dalam kamar yaitu dengan menggunakan pispot bayi, maka dari itu setelah si kecil mulai bisa berjalan maka segerakan untuk mengajarkannya buang air kecil ataupun besar di toilet.
Yang perlu Dads ketahui, dengan semakin dini mengenalkan toilet training, maka akan semakin cepat pula si kecil memiliki kemampuan bisa ke toilet sendiri disaat terasa ingin pipis ataupun buang air besar. Bahkan, disaat mengenalkan toilet training dan melatih mereka agar duduk diatas kloset menjadi lebih mudah karena saat ini banyak tersedia alas duduk khusus kloset untuk si kecil-si kecil dengan menggunakan bahan lapis waterproof yang sangat nyaman dan juga lembut serta dapat mencegah mereka agar tergelincir disaat duduk di atas kloset.
Selain mengenalkan toilet training, perkenalkan juga kepada si kecil dengan beberapa peralatan mandi yang ada didalam kamar mandi, biarkan saja dia memegang sabun, gayung, air, sikat gigi, handuk dan lain sebagainya. Dads, mengenalkan toilet training adalah saat dia bisa mengenal dan juga memahami fungsi dari beberapa barang dan mulai mencoba menggunakan barang itu.
Bagaimana Caranya Melatih Si kecil untuk Bisa ke Toilet Sendiri?
Ada banyak anak yang takut saat pergi ke toilet, maka dari itu yang perlu Dads lakukan adalah segera melatihnya agar bisa ke toilet sendiri. Sering memang kita mendapati si kecil yang takut saat pergi ke toilet sendiri. Mengapa demikian? Karena di toilet memang sepi, jarang juga digunakan hanya saat mau mandi dan ingin membuang air saja. Untuk itu, ada banyak anak yang merasa takut jika pergi ke toilet sendiri.
Dads bisa mengajarkan mereka dengan membangunkan rasa percaya diri ke si kecil. Latih dia untuk bisa mengambil sikat gigi saat di kamar mandi sendirian dan juga Dads hanya mengantarkan, namun tetap memperhatikannya saja. Sejak saat itu tambah jarak untuk memperhatikan si kecil, lama-lama mereka pastinya akan berani untuk bisa pergi ke toilet tanpa didampingi.
Sebagian besar anak takut jika di toilet sendiri karena merasa gelap. Untuk itu, tambahkan lampu yang terang. Usahakan mendapat sinar matahari yang cukup sehingga saat pagi dan siang akan tetap terang karena mendapatkan sinar secara alami dari matahari tanpa menyalakan lampu toilet.
Dengan caranya melatih si kecil untuk bisa ke toilet sendiri ini bisa dilakukan secara perahan-lahan. Namun, tetap teratur supaya si kecil menjadi percaya diri dan juga berani untuk bisa pergi ke toilet sendiri. Misalnya saja, Dads minta tolong untuk mengambilkan barang yang ada di toilet, yang pastinya masih bisa ia jangkau dan tidak berat. Dengan demikian si kecil akan bisa ke toilet sendiri tanpa Dads antar. Memang sangatlah penting untuk bisa mengenalkan toilet training sejak dini, si kecil bisa menjadi lebih mandiri.