Moms sedang mencari buah lezat yang dapat dikonsumsi si Kecil? Tidak ada salahnya untuk mencoba buah naga, salah satu jenis buah yang sedang digemari beberapa tahun terakhir. Rasa manis, kaya akan kandungan air, dan warnanya yang mencolok pasti akan membuat si Kecil jatuh hati. Bukan hanya itu, buah yang mempunyai dua warna pada dagingnya tersebut memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan.
Berikut tiga benefit yang Moms dan si Kecil bisa peroleh dari buah naga.
- Meningkatkan sistem imun tubuh. Seperti yang Moms ketahui, kekebalan tubuh si Kecil masih terbilang riskan. Moms dapat melindungi dan menjaga kesehatan si Kecil dengan memberikan buah naga. Buah tersebut mempunyai kandungan antioksidan yang sanggup memproteksi si Kecil dari radikal bebas yang mengancam sistem imun tubuhnya;
- Si Kecil susah makan? Banyak orangtua yang bingung karena tidak tahu harus memakai cara apa supaya anak-anak mereka lahap makan. Namun, Moms tidak usah bingung, karena buah naga ternyata dapat meningkatkan nafsu makan si Kecil. Hal tersebut dikarenakan kandungan vitamin B1 dan B2 yang sanggup membuat mereka mau menyantap hidangan Moms;
- Buah naga juga kaya akan zat besi dan kalisum, lho. Sehingga Moms dapat memakainya untuk membantu pertumbuhan si Kecil, terutama di bagian tulang dan produksi darahnya. Selain itu, kalsium bermanfaat untuk menunjang fungsi otot serta transmisi saraf di tubuh si Kecil. Maka si Kecil pun akan terus aktif dan lincah dalam kegiatan sehari-hari.
Setelah mengetahui manfaat buah naga untuk si Kecil, kini giliran Moms mengkreasikannya agar anak-anak mau menyantap buah tersebut. Salah satu kreasi mudah yang dapat Moms buat adalah es mambo buah naga. Berikut ini bahan-bahan dan resep es mambo yang bisa Moms secara lengkap.
Bahan-bahan untuk Membuat Es Mambo Buah Naga
- Buah naga, dua buah atau 600 gram (daging buah putih atau merah, pilih sesuai selera);
- Susu cair, 500 ml;
- Gula pasir, 150 gram;
- Tepung maizena, 15 gram (larutkan dengan air).
Cara Membuat Es Mambo Buah Naga
- Belah buah naga segar, lalu ambil dagingnya untuk dihancurkan sampai halus (Moms bisa gunakan blender supaya teksturnya lembut). Selanjutnya, masukkan pasta buah bersama gula pasir dan susu cair ke dalam panci. Aduk bahan-bahan tadi hingga mendidih;
- Kemudian, tuangkan larutan tepung maizena, lalu aduk bahan-bahan tadi sampai meletup-letup. Matikan api, lalu dinginkan;
- Bungkus bahan-bahan yang sudah matang ke dalam palstik. Lantas, tarik dan putar bagian ujung plastik. Simpan semuanya di dalam freezer hingga membeku.
Sangat mudah, bukan? Semoga Moms dapat mempraktikan resep ini bersama si Kecil!