Menonton TV, film atau video dapat menjadi salah satu hiburan untuk Si Kecil. Tetapi, seringkali, video atau film yang ditayangkan tersebut mengandung hal-hal yang tidak baik untuk perkembangan mental maupun otak Si Kecil. Disinilah, Dads perlu turun tangan, untuk dapat mengawasi dan memilihkan tontonan yang baik dan sesuai untuk Si Kecil.
Agar Dads dapat mudah mengawasi apa yang ditonton Si Kecil, sebenarnya ada beberapa cara mudah yang dapat Dads lakukan. Berikut beberapa diantaranya:
Letak TelevisiCara paling mudah adalah meletakkan televisi di ruangan dimana Dads sering menghabiskan banyak waktu. Misalnya, bila Dads bekerja di rumah melalui internet, letakkan TV di ruangan dimana Dads biasanya menggunakan komputer atau laptop untuk bekerja. Atau, bila Dads mempunyai hobi mengkoleksi sesuatu yang diletakkan dalam satu ruangan, TV dapat juga diletakkan di ruangan tersebut.
Dengan meletakkan TV di ruangan ini, maka Dads dapat melakukan aktivitas sambil melihat apa yang dilihat oleh Si Kecil. Tentunya, Dads juga harus menyediakan remote untuk mengontrol TV tersebut, kalau saja ada tayangan yang tidak sesuai, Dads langsung dapat menggantinya dari tempat Dads berada.
Aplikasi PengontrolSaat ini, tidak hanya TV saja yang dapat digunakan Si Kecil untuk menonton video atau film. Bila Si Kecil sudah akrab dengan gadget sejak kecil, Si Kecil juga dapat menggunakan gadget untuk menonton video di internet. Hal bahkan lebih berbahaya, karena Dads dan Moms akan lebih sulit mengontrolnya, karena tidak dapat menontonnya bersama secara langsung, seperti TV.
Untungnya, saat ini sudah ada banyak aplikasi pengontrol yang dapat Dads gunakan untuk melindungi Si Kecil dari tayangan tak layak di internet. Dads hanya perlu mengunduh dan memasang aplikasi tersebut pada gadget Si Kecil. Atur apa saja yang boleh Si Kecil tonton dan Si Kecil akan terlindungi dari hal-hal yang tidak diinginkan. Aplikasi-aplikasi pengontrol seperti ini juga memungkinkan Dads untuk melihat apa saja yang diakses dan ditonton Si Kecil.
Acara Nonton BersamaDads dan Moms juga dapat mengadakan acara menonton bersama dengan Si Kecil. Saat menonton bersama, Dads dapat menjelaskan dan mengajak diskusi Si Kecil mengenai tontonan yang ditonton. Mungkin tontonan tersebut terasa membosankan untuk Dads. Tetapi, Dads jangan lantas malas untuk menontonnya, tetapi demi Si Kecil, Dads juga harus ikut menonton.