Menjadi seorang ibu baru adalah perjalanan penuh warna, Moms! Masih segar dalam ingatan bagaimana awal-awal kelahiran Si Kecil terasa begitu menantang. Rasa lelah karena begadang semalaman, kebingungan memahami tangisan Si Kecil yang seolah tanpa henti, serta perjuangan menyusui yang mungkin tidak selalu berjalan mulus. Tidak jarang, Moms merasa kewalahan menyesuaikan diri dengan ritme baru sebagai ibu. Tapi lihatlah sekarang, dua bulan telah berlalu! Perjalanan adaptasi yang sulit mulai terasa lebih ringan, dan Si Kecil kini mulai menunjukkan perubahan yang luar biasa.
Memasuki usia 2 bulan, Moms mungkin mulai menyadari bahwa Si Kecil semakin aktif dan responsif dibandingkan saat baru lahir. Jika di bulan pertama bayi lebih sering tidur dan refleksnya masih sangat primitif, kini perkembangan bayi 2 bulan membawa kejutan yang menggemaskan. Si Kecil mulai lebih sering tersenyum, matanya berbinar ketika melihat wajah Moms, dan mungkin mulai mengoceh dengan suara-suara lucu. Semua ini adalah tanda bahwa perkembangan Si Kecil sedang berlangsung dengan baik dan menunjukkan kemajuan yang luar biasa.
Berikut ini beberapa pencapaian penting yang biasanya dialami oleh bayi 2 bulan:
1. Mulai Mengenali Wajah dan Suara Moms
Tidak seperti saat baru lahir, pada usia 2 bulan, Si Kecil mulai mengenali wajah dan suara orang-orang terdekatnya, terutama Moms dan Dads. Ia akan menunjukkan ketertarikan lebih saat melihat wajah Moms atau mendengar suara yang familiar. Mengenali wajah dan suara merupakan perkembangan bayi 2 bulan yang cukup mengharukan lho Moms!
2. Mulai Tersenyum Sosial
Apa itu senyum sosial? Jika sebelumnya Si Kecil hanya tersenyum spontan atau karena refleks, kini ia mulai memberikan "senyum sosial" sebagai respons terhadap interaksi, seperti saat diajak bicara atau melihat sesuatu yang menarik. Ya, “senyum sosial” merupakan bentuk perkembangan bayi 2 bulan saat Si Kecil benar-benar tersenyum karena sisi kecerdasan sosialnya sedang berkembang.
3. Mengenali Tangan dan Mulai Menggenggam
Jika sebelumnya, bayi terkesan ‘cuek’ dengan tangannya, kini Si Kecil mulai menyadari keberadaan tangannya dengan sering melihatnya, menggerakkannya dan mungkin sering memasukkannya ke mulut. Ia juga mulai bisa menggenggam jari Moms atau mainan kecil dengan erat. Mengenali tangan kecilnya menjadi salah satu perkembangan bayi 2 bulan yang menyenangkan.
4. Lebih Sering Mengeluarkan Suara
Salah satu perkembangan bayi 2 bulan lainnya adalah Si Kecil mulai membuat suara-suara bayi. Jika sebelumnya Si Kecil hanya bisa menangis, kini ia sudah bisa mencoba berkomunikasi dengan suara. Ekspresi wajahnya juga mulai dapat berubah-ubah sesuai yang dirasakan, misalnya menaikkan alis mata, melotot, atau meniup.
5. Gerakan Tangan dan Kaki yang Lebih Aktif
Di usia ini, Si Kecil mulai lebih sering menggerakkan tangan dan kakinya, karena sebelumnya, ia belum bisa mengontrol pergerakan tangan dan kakinya. Salah satu perkembangan bayi 2 bulan menunjukkan bahwa mungkin ia mulai menendang-nendang atau mengayunkan tangannya dengan semangat, menunjukkan peningkatan kontrol motoriknya.
6. Meningkatnya Kontrol Kepala
Berbeda dengan saat baru lahir, perkembangan bayi 2 bulan kini tidak hanya mampu rebahan saja. Saat ditengkurapkan, Si Kecil mulai bisa mengangkat kepalanya hingga 45 derajat. Otot leher, dada, bahu, dan lengannya semakin kuat, terutama jika rutin melakukan tummy time.
7. Tidur Lebih Lama di Malam Hari
Meskipun pola tidur bayi 2 bulan belum sepenuhnya teratur, Si Kecil mungkin mulai tidur lebih lama di malam hari dibandingkan siang hari. Namun, ia masih bisa terbangun setiap beberapa jam untuk menyusu. Perkembangan bayi 2 bulan ini tentu berbeda saat sebelumnya bayi selalu terbangun setiap saat.
Untuk mendukung perkembangan bayi 2 bulan, Moms bisa melakukan beberapa hal sederhana seperti sering mengajak Si Kecil berbicara, memberikan tummy time untuk melatih otot lehernya, serta memberikan banyak kontak kulit agar ia merasa aman dan nyaman. Selain itu, pastikan juga Si Kecil tetap nyaman dengan memilih popok yang tepat, karena kulit bayi 2 bulan masih sangat sensitif.
Di sinilah Merries Premium Pants hadir sebagai sahabat Moms dalam merawat Si Kecil. Popok ini didesain dengan teknologi canggih untuk memberikan kenyamanan maksimal. Dengan 5++ miliar pori sirkulasi udara, popok ini mampu melepas udara lembab sehingga kulit Si Kecil tetap kering dan sehat. Karet pinggangnya yang lembut bisa meregang hingga 2,5 kali, sehingga tidak meninggalkan bekas merah di kulit Si Kecil. Terdapat alarm penanda pipis yang akan berubah warna saat popok sudah penuh, sehingga Moms bisa tahu kapan harus mengganti popok dengan mudah. Teknologi permukaan bergelombangnya juga membantu menyerap cairan dengan cepat dan mencegah kotoran lunak menyebar, menjaga kulit Si Kecil tetap bersih dan bebas iritasi.
Dengan Merries Premium Pants, Moms bisa lebih tenang menikmati setiap momen perkembangan bayi 2 bulan tanpa khawatir soal kenyamanan Si Kecil. Karena di balik setiap senyum dan ocehan lucu Si Kecil, ada dukungan penuh kasih dari Moms dan popok yang tepat. Yuk, segera dapatkan Merries Premium Pants di toko kesayangan Moms!