Bermain merupakan salah satu kebutuhan Si Kecil yang harus dipenuhi, terutama bagi bayi berusia 0-3 bulan. Selain membuat hatinya senang, bermain juga bisa membantu mengembangkan motorik halus dan kasar Si Kecil, bahkan bisa membantu meningkatkan kecerdasannya. Tentu dengan catatan jika Moms bisa memilih mainan yang tepat.
Pastikan untuk memilih mainan yang sederhana namun bisa membantunya bereksplorasi. Mainan semacam itu tergolong mudah dimainkan namun disaat bersamaan juga bisa membantu Si Kecil mengembangkan berbagai kemampuan yang ia miliki.
Berikut ini ada beberapa rekomendasi pilihan mainan untuk bayi 0-3 bulan yang bisa Moms pilih:
1. Bouncer
Bagi Moms yang sedang melakukan perawatan bayi baru lahir dan ingin memberikan Si Kecil mainan, bouncer cocok untuk Moms. Disarankan untuk memilih bouncer yang sudah dilengkapi mainan gantung berwarna-warni. Adanya mainan gantung tersebut bisa membantu Si Kecil untuk mengenal berbagai macam warna sejak dini. Kemampuan fisiknya pun juga akan terasah berkat adanya mainan tersebut. Sebab, mainan itu memicu Si Kecil meraih mainan tersebut, sehingga mau tak mau Si Kecil harus menggerakkan fisiknya.
2. Cermin yang Aman untuk Si Kecil
Jangan salah, cermin yang biasa dipakai untuk bercermin juga bisa dijadikan mainan untuk Si Kecil lho, Moms. Cermin bisa membuat Si Kecil terstimulasi untuk melihat apa saja yang ada di tubuhnya, termasuk mimik wajahnya sendiri. Hal itu membuat kemampuan sensorik dan indera penglihatannya jauh lebih terasah.
Pilihlah cermin yang bagian pinggirnya sudah dilapisi kain dan tidak mudah pecah, karena cermin semacam itu cenderung aman untuk Si Kecil. Pastikan juga Moms selalu menemani Si Kecil selama ia bermain dengan cermin untuk menjaga Si Kecil supaya ia tidak melakukan hal berbahaya dengan cermin tersebut. Misalnya: menggigit cermin atau mendorong cermin tersebut.
3. Mainan Bola
Mainan bola yang dimaksud disini bukanlah mainan bola berukuran besar yang sering dimainkan orang dewasa. Melainkan, bola berukuran kecil dengan desain yang unik, serta dilengkapi fitur sensorik. Fitur tersebut membuat mainan ini bisa membantu menstimulasi motorik dan sensorik Si Kecil.
Si Kecil dijamin tidak akan bosan memainkan mainan ini, karena sekarang banyak mainan bola yang dilengkapi hiasan yang dapat menarik perhatian Si Kecil. Keamanannya pun terjamin karena mainan ini dibuat dari bahan yang aman dan nyaman digunakan.
4. Playmat atau Play gym
Jika Si Kecil sudah memasuki usia 1 bulan, Moms bisa memilihkan mainan ini untuk Si Kecil. Mainan ini umumnya memiliki alas matras berwarna-warni yang membantu Si Kecil mengenal berbagai macam warna. Di atas alasnya, Si Kecil bisa bergerak dengan bebas dan lincah, dimana hal itu bisa memperkuat kemampuan otot Si Kecil. Terutama otot perut, lengan, dan leher.
5. Rattle
Jika ingin menstimulasi pendengaran dan penglihatan Si Kecil, mainan ini cocok untuk dipilih. Suara yang dihasilkan mainan ini bisa membantu Si Kecil mengenal berbagai macam suara. Sedangkan warnanya yang beragam membuatnya mengenal macam-macam warna.
Mainan ini mempunyai bentuk yang mudah digenggam Si Kecil, serta mudah dicuci. Disarankan untuk memilih rattle bertekstur lembut supaya Si Kecil semakin mudah dan nyaman menggenggamnya.
6. Teether
Memasuki usia 3 bulan, Si Kecil akan mengalami fase oral. Sebuah fase dimana Si Kecil mulai sering memasukkan tangannya ke dalam mulut. Fase ini akan berlangsung sampai ia mulai tumbuh gigi atau sekitar usia 6 bulan.
Supaya ia tidak terlalu sering memasukkan tangannya, Moms bisa memberikan teether kepada Si Kecil. Selain membuat Si Kecil tidak perlu memasukkan tangannya, teether juga bisa mengurangi rasa gatal dan sakit pada gusinya, terutama saat nanti giginya mulai tumbuh.
Ada beberapa hal yang perlu Moms perhatikan jika ingin memilih mainan ini, yaitu:
- Pilih teether yang mudah dipegang Si Kecil, empuk, dan bisa didinginkan ke dalam kulkas.
- Hindari teether berbentuk kalung dengan manik-manik.
- Jangan mengoleskan obat pereda sakit gusi di atas permukaan teether.
- Pastikan teether yang digunakan benar-benar bebas BPA dan paraben.
7. Buku Kain
Moms bisa mengenalkan buku kepada Si Kecil saat usianya memasuki 3 bulan dengan mainan ini. Menurut Raising Children, buku kain mempunyai berbagai manfaat untuk Si Kecil, yaitu:
- Menstimulasi sensorik Si Kecil, terutama saat ia menyentuh atau menggigit buku kain.
- Mengenalkan buku sejak dini.
- Membentuk imajinasi Si Kecil.
- Membantu mengenalkan kosa kata, suara, dan bahasa.
- Meningkatkan perkembangan otak Si Kecil.
- Membantu meningkatkan fokus dan konsentrasinya.
8. Boneka
Seperti halnya buku kain, boneka juga bisa membantu membentuk imajinasi Si Kecil. Moms bisa memainkan boneka bersama Si Kecil sambil membacakan cerita. Cara tersebut nantinya akan membuat Si Kecil membayangkan apa yang sedang Moms ceritakan, sehingga imajinasinya pun terbentuk.
Tidak hanya bayi perempuan, boneka juga bisa diberikan pada bayi laki-laki. Bentuknya pun beragam dan bisa Moms pilih sesuai selera Si Kecil. Mulai dari bentuk binatang sampai tokoh kartun.
Itulah berbagai pilihan mainan untuk bayi 0-3 bulan. Semoga bisa menjadi rujukan bagi Moms yang sedang mencari mainan yang cocok untuk Si Kecil. Jika mainan sudah didapatkan, Moms haru tetap memenuhi kebutuhan Si Kecil lainnya, serta tetap melakukan perawatan bayi baru lahir hingga 3 bulan.
Adapun salah satu kebutuhan Si Kecil yang harus Moms penuhi adalah popok bayi. Pastikan popok yang dipilih nyaman, bersirkulasi udara yang baik, serta mudah dipasang seperti popok Merries Premium Tape.
Popok Merries Premium Tape memiliki tiga lapisan udara yang bisa membuat Si Kecil nyaman sepanjang waktu. Permukaannya yang bergelombang dan berdaya serap tinggi mampu membuat cairan dan kotoran lunak terserap dengan baik sehingga membuat kulit Si Kecil tetap kering. Popok Merries ini juga dilengkapi perekat yang bisa dilepas dan dipasang dengan mudah, bahkan oleh orangtua yang baru pertama kali memakaikan popok bayi.
Tertarik membeli popok Merries Premium Tape? Yuk klik link berikut ini!