Sebagai ibu hamil yang akan memasuki masa persalinan, penting untuk memiliki seseorang yang bisa menemani Moms bersalin sekaligus memahami seluk-beluk proses persalinan. Kabar baiknya, sosok tersebut bisa Moms dapatkan dalam diri seorang doula.
Doula bisa menemani sekaligus membantu Moms melewati berbagai fase persalinan, mulai dari kemunculan berbagai ciri-ciri kontraksi sampai akhirnya Si Kecil lahir. Tidak heran jika beberapa waktu terakhir doula mulai dipercaya oleh sebagian Moms yang akan memasuki masa persalinan.
Bagi Moms yang membutuhkan “teman” yang bisa memberikan berbagai bentuk dukungan tidak ternilai selama persalinan, doula adalah pilihan tepat. Jika Moms tertarik memakai jasa doula, Moms sebaiknya baca dulu serba-serbi informasi terkait doula yang akan Merries bagikan di bawah ini!
Apa Itu Doula?
Doula adalah seorang asisten terlatih dan bersertifikat yang bertugas untuk menemani calon ibu, terutama calon ibu yang akan memasuki masa persalinan. Tugas utama doula adalah memberikan dukungan emosional, memberikan edukasi soal kehamilan dan persalinan, serta memberikan perawatan fisik non medis kepada calon ibu. Kata doula sendiri diambil dari bahasa Yunani yang berarti “pelayan wanita”. Konon, doula sudah ada sejak zaman Yunani Kuno.
Ada beberapa jenis doula, yakni:
- Antepartum doula: merupakan doula yang bisa diandalkan oleh Moms yang mengalami beberapa kondisi kesehatan khusus, seperti kehamilan berisiko tinggi, morning sickness yang parah, serta kondisi kehamilan lainnya yang membuat Moms harus bed rest.
- Postpartum doula: jenis doula yang akan menemani Moms setelah masa persalinan. Adapun tugas utama jenis doula ini adalah memberikan dukungan emosional dan membantu Moms bagaimana cara merawat Si Kecil baru lahir.
Manfaat dan Tugas Doula
Secara garis besar, manfaat dan tugas doula adalah memberikan dukungan emosional, memberikan edukasi, dan memberikan bantuan fisik non medis. Adanya doula diharapkan bisa membuat Moms merasa memiliki “teman” yang bisa mendukung dan membantu selama persalinan.
Secara terperinci, berikut tugas doula bagi Moms dalam membantu persalinan :
- Mendorong Moms untuk lebih berani mengungkapkan kekhawatiran tentang masa kehamilan atau persalinan, sehingga doula pun bisa memahami kondisi psikis Moms sekaligus mencari solusi dari kekhawatiran Moms.
- Memberikan dukungan emosional supaya Moms lebih siap menghadapi masa persalinan.
- Menjadi teman Moms untuk berdiskusi soal persalinan dan cara merawat bayi.
- Memberikan edukasi soal kehamilan, persalinan, dan masa nifas secara umum.
- Memberikan edukasi khusus soal cara membedakan ciri-ciri kontraksi asli dan palsu, serta langkah-langkah yang harus dilakukan supaya proses pembukaan berjalan lancar.
- Mengajarkan bagaimana caranya meredakan sakit selama melahirkan secara sederhana.
- Memberikan bantuan fisik non medis seperti teknik pernapasan saat melahirkan, memberikan pijatan, serta mengajarkan bagaimana cara mengejan yang baik supaya persalinan lancar.
Perbedaan Doula dengan Bidan
Sekilas, doula terlihat mirip dengan bidan, terutama dilihat dari tugasnya. Namun, sebetulnya ada beberapa aspek yang membedakan doula dengan bidan:
1. Bantuan Fisik
Karena tidak memiliki dasar keilmuan bantuan medis, doula hanya bisa memberikan bantuan fisik non medis kepada Moms. Misalnya memberikan pijatan pada Moms atau membantu Moms saat mengejan.
Sementara itu, bidan bisa memberikan bantuan fisik medis yang Moms butuhkan, seperti memberikan perawatan prenatal, melakukan pemeriksaan ginekologi, serta mengelola perdarahan pasca persalinan.
2. Kapasitas dalam memantau Janin dan Memberikan Saran Pengobatan
Pada aspek ini, bidan lebih berkapasitas secara medis untuk melakukan pemantauan janin dengan alat khusus.
Bidan juga punya kapasitas untuk memberikan saran pengobatan. Bidan merupakan tenaga kesehatan yang telah dibekali pendidikan resmi dan memiliki izin praktik. Hal inilah yang membuat bidan bisa memberikan saran pengobatan kepada Moms, dengan catatan saran tersebut harus ada di bawah pengawasan dokter.
3. Pelayanan yang Diberikan
Pelayanan yang diberikan bidan cenderung bersifat medis, sehingga tidak heran jika mereka bisa melakukan bantuan fisik secara medis dan memberikan saran pengobatan.
Sementara itu, doula memberikan layanan yang bersifat psikis dan edukatif. Maka tidak salah jika pelayanan doula lebih banyak berbentuk bantuan emosional dan edukasi kepada ibu bersalin.
Doula adalah pilihan tepat untuk Moms yang membutuhkan teman selama persalinan. Kehadiran mereka bisa membuat Moms mendapatkan dukungan tidak ternilai secara emosional dan edukatif. Dengan begitu, Moms bisa lebih siap dan rileks dalam menghadapi masa persalinan. Pastikan doula yang dipilih memiliki kompetensi dan terpercaya yang dibuktikan dengan sertifikat resmi yang mereka miliki.
Menjelang masa persalinan, pastikan Moms sudah menyiapkan berbagai kebutuhan Si Kecil, mulai dari pakaian sampai popok bayi. Untuk urusan popok, Moms bisa memilih popok Merries Premium Tape.
Popok Merries Premium Tape memiliki tiga lapisan udara yang bisa membuat Si Kecil nyaman sepanjang waktu. Permukaannya yang bergelombang dan berdaya serap tinggi mampu membuat cairan dan kotoran lunak terserap dengan baik sehingga membuat kulit Si Kecil tetap kering. Popok Merries ini juga dilengkapi perekat yang bisa dilepas dan dipasang dengan mudah, bahkan oleh orangtua yang baru pertama kali memakaikan popok bayi.
Popok Merries Premium Tape bisa langsung Moms pesan disini!