Selama menjalani fase kehamilan, Moms pasti akan mengalami sensasi tendangan bayi dalam kandungan. Sensasi tersebut adalah wajar dan menjadi indikasi bahwa bayi dalam kandungan mengalami perkembangan. Sensasi tersebut umumnya terjadi saat kehamilan mencapai usia 16 minggu.
Sensasi tendangan bayi dalam kandungan mungkin akan terasa sedikit sakit. Namun, rasa sakitnya tidak akan sesakit dan seintens rasa sakit yang muncul saat terjadinya ciri-ciri kontraksi.
Fakta-Fakta Menarik Terkait Tendangan Bayi dalam Kandungan
Ada sejumlah fakta menarik dibalik tendangan bayi dalam kandungan. Fakta-fakta itu adalah:
1. Tendangan Tersebut Bisa Juga Terjadi Sebelum Usia Kehamilan Mencapai 16 Minggu
Umumnya, tendangan bayi dalam kandungan akan dirasakan saat usia kehamilan memasuki 16 minggu. Sensasi tersebut nantinya akan semakin terasa intens saat memasuki usia kehamilan 24 minggu. Pada kehamilan kedua, sensasi tersebut akan mulai dirasakan pada usia kehamilan 13 minggu.
Namun, dalam beberapa kasus, sensasi tersebut bisa dirasakan bahkan saat masih berusia 9 minggu. Hal tersebut adalah hal wajar sehingga Moms tidak perlu khawatir.
2. Respon Terhadap Pengaruh Eksternal
Selain menandakan tumbuh kembang bayi dalam kandungan, tendangan bayi dalam kandungan juga bisa menjadi bentuk respon terhadap pengaruh eksternal. Misalnya: saat Moms memperdengarkan musik ke Si Kecil atau saat Dads berbicara dengan Si Kecil dalam kandungan.
3. Tanda Si Kecil Sedang Terbangun
Tendangan bayi dalam kandungan juga menjadi tanda bahwa Si Kecil sedang terbangun. Saat Moms merasakan sensasi tendangan dalam perut, Moms bisa memanfaatkan momen itu dengan mengajak Si Kecil berinteraksi. Misalnya dengan mengajaknya berbicara atau dengan membacakan dongeng. Cara ini bisa membantu membangun bonding antara Moms dan Si Kecil sejak ia masih dalam kandungan.
4. Akan Terasa Intens Saat Moms Berbaring Miring ke Kiri
Saat Moms tidur berbaring ke kiri, Moms akan merasakan tendangan bayi dalam kandungan secara intens. Walaupun terasa kurang nyaman, Moms jangan terlalu khawatir karena kondisi itu tergolong normal. Saat Moms berbaring miring ke kiri, suplai darah ke rahim akan meningkat. Hal itu akan membuat Si Kecil akan lebih sering menendang perut Moms.
5. Lebih Intens di Malam Hari
Tendangan bayi dalam kandungan juga akan intens dirasakan saat malam hari. Hal itu terjadi karena saat malam hari, Moms akan lebih sedikit bergerak. Si Kecil pun akan terbangun dan mulai menendang-nendang perut Moms.
Meski begitu, bukan berarti Si Kecil tidak bergerak dan menendang perut Moms di siang hari. Bisa saja ia melakukan hal tersebut di siang hari. Namun, intensitasnya lebih sedikit atau tidak terasa karena Moms lebih banyak bergerak pada siang hari.
6. Intensitas Tendangannya Akan Semakin Berkurang saat Usia Kehamilan Memasuki 36 Minggu
Saat memasuki usia kehamilan 36 minggu, intensitas tendangan bayi dalam kandungan akan semakin berkurang. Moms jangan khawatir karena kondisi itu tergolong wajar dan menjadi tanda bahwa Moms akan segera masuk masa persalinan.
Memasuki usia kehamilan 37 minggu, Moms akan mulai mengalami sejumlah ciri-ciri kontraksi asli. Adapun ciri-ciri itu adalah:
- Rasa nyeri di bagian perut bawah yang disertai rasa mual atau bahkan diare.
- Tidak jarang bisa disertai flek atau darah.
- Terjadi secara simetris di kedua sisi perut, mulai dari bagian atas dekat saluran telur sampai ke seluruh rahim.
- Nyeri yang ditimbulkan kontraksi asli sulit hilang atau berkurang dengan istirahat atau berganti posisi tidur.
Ciri-Ciri Tendangan Bayi yang Normal
Tendangan bayi yang normal umumnya akan terasa seperti ada tendangan kecil di perut. Bisa juga terasa seperti kepakan kupu-kupu di perut. Sensasi tersebut tergolong wajar dan merupakan ciri tendangan bayi yang normal.
Saat bayi dalam kandungan kian membesar, kulit perut Moms akan terasa lebih meregang dan lebih kencang. Hal itu akan membuat Moms lebih mudah merasakan tendangan, tusukan, dan siku janin. Pada trimester akhir, intensitas tendangan bayi memang akan berkurang. Meski begitu, Moms masih akan tetap merasakan sensasi tendangan terutama di area tulang rusuk.
Moms harus sedikit waspada jika intensitas tendangan bayi berkurang padahal usia kandungan belum memasuki 36 minggu. Sebab, hal itu bisa jadi indikasi Moms dan bayi dalam kandungan mengalami kondisi-kondisi berikut:
- Moms mengalami dehidrasi.
- Bayi dalam kandungan mengalami gangguan plasenta atau gangguan pertumbuhan.
- Bayi dalam kandungan kekurangan oksigen karena terlilit tali pusar.
- Adanya gangguan pada perkembangan otak Si Kecil.
Jika Moms merasa tendangan bayi dalam kandungan berkurang, Moms bisa berkonsultasi ke bidan atau dokter terdekat untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Dari penjelasan di atas bisa disimpulkan bahwa tendangan bayi dalam kandungan merupakan hal yang wajar. Sensasi tersebut merupakan tanda bahwa bayi dalam kandungan sedang aktif dan mengalami tumbuh kembang.
Selama masa kehamilan, pastikan Moms selalu menjaga fisik dan mental Moms. Bekali juga diri Moms dengan berbagai pengetahuan soal kehamilan dan persalinan yang bisa Moms baca di Parenting Community Merries.
Jika memungkinkan, Moms bisa mulai menyiapkan segala kebutuhan Si Kecil berdasarkan waktu terbaik membeli perlengkapan bayi. Adapun salah satu di antaranya adalah popok. Pastikan popok yang Moms beli nanti nyaman dan cocok untuk bayi baru lahir seperti Merries Premium Tape New Born.
Popok Merries ini memiliki 5++ miliar pori sirkulasi udara yang membuat kulit Si Kecil bebas dari udara lembap. Permukaan popoknya dilengkapi dengan bantalan lembut bergelombang yang mampu menangkap kotoran lunak di sekitar popok sehingga kotoran tidak menyebar.
Popok Merries ini juga mampu menyerap pipis banyak dengan cepat dan menguncinya sehingga tidak kembali ke permukaan sehingga kulit Si Kecil tetap kering. Bagian popok Merries ini sudah dilengkapi perekat yang mudah dilepas dan dipasang sehingga Moms mudah memasangkan popok Merries ini.
Moms tidak akan kebingungan saat akan mengganti popok Merries ini berkat adanya alarm penanda pipis. Alarm ini memiliki garis berwarna kuning yang akan berubah menjadi biru saat popok Merries ini sudah penuh.
Popok Merries Premium Tape New Born bisa Moms pesan langsung dengan klik link berikut ini!