Saat Si kecil sudah mengenal makanan, maka kewajiban Moms mengenalkannya dengan makanan sehat. Misalnya buah-buahan yang cocok disajikan sebagai menu MPASI bagi Si kecil. Kumpulan resep serba 3 sendok yang akan diberikan kali ini pun sangat praktis dan hemat. Pasalnya semua bisa Moms coba dengan mudah di waktu senggang. Yuk simak lebih lanjut!
Resep Bubur Beras Merah Wortel
Resep yang satu ini cocok untuk Si kecil usia 6 bulan - 1 tahun. Waktu yang dibutuhkan untuk membuatnya kurang lebih 20 menit saja. Sebelum membuat resep serba 3 sendok ini, Moms perlu menyiapkan beberapa bahan yang dibutuhkan seperti 3 sendok makan tepung beras merah, 3 sendok makan wortel yang sudah direbus lalu dihaluskan, 100 ml air matang, dan 200 ml ASI (bisa diganti susu formula).
Larutkan tepung beras merah ke dalam air sembari diaduk sampai rata. Lanjutkan dengan memasaknya di atas perapian kecil sampai matang. Masukkan wortel yang sudah dihaluskan, lalu terus aduk agar bercampur merata. Angkat dari perapian. Campurkan ASI atau susu formula yang sudah dicairkan, aduk lagi.
Resep Melon Kuning Susu
Resep serba 3 sendok ini bisa diberikan untuk Si kecil yang sudah menginjak usia 9 bulan - 1 tahun. Cara membuatnya sangat mudah dan tidak memakan waktu lama. Adapun untuk membuat melon kuning susu Moms hanya perlu menyiapkan 3 sendok buah melon yang sudah dihaluskan, 3 sendok makan susu formula bubuk, 200 cc air, dan 1 sendol makan maizena. Resep ini untuk 2 porsi melon kuning susu.
Larutkan maizena dengan 2 sendok makan air, sisihkan. Buat saus susu dengan merebus air dan tambahkan larutan maizena. Rebus sampai mengental sembari terus diaduk. Angkat dari perapian. Tambahkan susu bubuk lalu aduk rata. Masukkan melon yang sudah dihaluskan lalu tuang ke dalam panci kecil. Campurkan dengan saus susu yang sudah dibuat.
Resep Pisang Sereal
Resep pisang serela tidak kalah mudah dicoba di waktu senggang. Untuk membuat menu MPASI serba 3 sendok ini Moms perlu menyiapkan 3 sendok sereal, 3 sendok makan pisang yang sudah dihaluskan, dan 80 cc air.
Rebus serela dengan 80 cc air sampai mendidih. Aduk-aduk agar mengental. Angkat lalu dinginkan. Campurkan pisang yang sudah dihaluskan ke dalam sereal. Siap disajikan.