Moms, mulai sekarang sepertinya perlu mewaspadai jika anak Moms mulai rewel makan dan bahkan cenderung menolak jenis makanan tertentu atau bahkan semua makanan yang Moms berikan. Kebanyakan anak yang memiliki imajinasi tinggi, akan cenderung beresiko untuk mengalami food phobia atau suatu kondisi dimana anak merasa ketakutan yang berlebihan pada suatu jenis makanan atau semua jenis makanan yang Moms hidangkan.
Akibat dari kelainan psikologis ini, maka anak akan beresiko besar mengalami kekurangan nutrisi karena tidak ada asupan makanan yang bergizi yang masuk kedalam tubuh mereka, tidak bersemangat ketika belajar dan bermain dan akan mengalami penurunan berat badan yang sangat signifikan. Pastinya, setiap anak akan memiliki alasan yang berbeda mengapa mereka sampai mengidap food phobia, akan tetapi hal tersebut bukan berarti Moms harus membenarkan semua alasan mereka.
Seperti yang diceritakan di situs kartiniclinic, seorang ibu mengatakan bahwa anaknya yang bernama Sean (9 tahun) kini telah terbukti mengidap food phobia atau phobia makanan. Awalnya Sean hanya menolak makan dengan alasan takut makanan tersebut telah diracuni oleh alien. Imajinasi tersebut Sean dapatkan dari melihat TV atau mungkin buku yang dia baca sampai mempengaruhi pikiran Sean.
Pada awalnya, kedua orang tua Sean tidak menganggap hal tersebut sebagai sesuatu hal yang serius, akan tetapi hingga berat badan Sean turun drastis karena dia mulai selalu memuntahkan makanan atau bahkan meludahkan semua susu yang dia minum dengan alasan yang sama. Dia menjadi sangat takut untuk memakan makanan karena dia menganggap bahwa alien telah meracuni makanan tersebut.
Orang tuanya membawa Sean ke ahli nutrisi dan juga disana Sean diberi tahu pentingnya makanan bagi tubuh, tetapi sayangnya Sean tidak berubah. Sampai kemudian ayahnya membawa Sean ke psikiater dan dari situlah diketahui bahwa Sean mengidap food phobia atau phobia makanan. Sean mengaku bahwa tenggorokannya tersebut akan terasa mengecil dan akan membuatnya sesak nafas setiap kali dia menelan makanan karena rasa takut.
Gangguan makan pada masa kanak-kanak ini merupakan hal yang wajar, akan tetapi jika sampai berlarut, maka sebaiknya Moms harus bertindak tegas. Bicarakan dengan anak apa yang membuatnya takut dan berikan penjelasan kepadanya secara perlahan. Apa bila masih berkepanjangan, sebaiknya Moms meminta bantuan psikiater anak. Kita pasti pernah meilhat di sekeliling kita ada anak yang takut memakan nasi, walaupun sumber karbohidrat bisa didapat selain dari nasi, tapi kondisi ini harus bisa Moms tangani, karena pada kebanyakan kasus di daerah, food phobia ini sampai bisa dibawa ke usia dewasa mereka.