Bayi yang belum banyak bergerak akan cenderung berbaring di alas tempat tidur. Moms akan mendengar ocehan serta gerakan-gerakan statis yang dilakukan oleh bayi. Keadaan tersebut membuat bayi lama-lama bosan dan tertidur lelap. Seorang bayi yang belum genap satu tahun akan cenderung banyak menghabiskan waktu untuk tidur. Posisi tidur bayi ada bermacam-macam. Moms akan melihat kenyamanan yang berbeda saat setiap bayi tertidur lelap. Posisi tidur terlentang, posisi tidur miring ke sisi kanan atau sisi kiri, bahkan posisi tidur nungging.
Banyak Moms yang merasa cemas jika bayi tidur dalam posisi nungging. Tidak perlu merasa cemas, posisi bayi tidur nungging dipandang sebagai posisi tidur yang wajar. Berikut ulasan singkat pengaruh bayi tidur nungging.
Kenyamanan Posisi Tidur Bayi
Moms perlu memperhatikan setiap posisi tidur bayi. Jika bayi Moms merasa posisi nungging adalah posisi tidur yang paling nyaman, maka biarkanlah. Moms tidak perlu mengubah posisi tidur bayi Moms. Selama bayi Moms dapat tertidur pulas dalam posisi tidur nungging, Moms tidak perlu cemas.
Perhatikan Aliran Pernapasan Bayi
Moms hanya perlu memperhatikan apakah aliran pernapasan bayi Moms lancar selama tertidur. Terkadang posisi tidur nungging membuat sebelah lubang hidung tertutupi. Jika Moms melihat aliran pernapasan bayi kurang lancar maka ubah posisi tidur dalam posisi yang lebih nyaman untuk pernapasan.
Perhatikan Alas Tidur
Moms harus memberikan alas yang nyaman saat bayi tertidur. Apalagi dalam posisi nungging harus menggunakan alas yang empuk. Untuk kepala bayi Moms tidak perlu menggunakan bantal yang tebal. Lebih baik untuk bayi tidak menggunakan satu buah alas kepala selama tidur. Tanpa alas kepala, bayi Moms yang tertidur akan lebih nyaman dan baik dalam aliran darahnya.
Moms tetap perlu memperhatikan seberapa sering bayi Moms tidur dalam posisi nungging. Satu atau dua kali posisi tidur nungging tidak masalah untuk bayi. Jika menjadi kebiasaan maka lebih baik Moms ubah saja posisi tidur bayi dalam posisi tidur terlentang. Pastikan pula Moms selalu membekali popok bayi Merries selama bayi tertidur pulas.