Memberikan makanan sehat dan bergizi untuk si kecil tentu sudah menjadi kewajiban bagi setiap orangtua. Moms mungkin sering dibuat bingung dengan menu apa yang dapat disajikan untuk si kecil mengingat jenis makanan yang dapat dikonsumsi masih cukup terbatas dan hanya sebatas buah, sayuran, dan gandum. Oleh sebab itu sebagai orangtua, Moms tentu harus lihai dalam menentukan menu makanan untuk si kecil agar ia tidak bosan
Membuat puree itu tentu sudah biasa untuk menu makanan pendamping ASI. Jika Moms ingin menambah variasi baru untuk menu makanan si kecil yang sudah berumur 9-12 bulan, Moms bisa membuat menu tim untuk si kecil yang lebih bervariasi dan salah satunya contohnya adalah Tim Jagung Isi Ikan.
Kombinasi jagung dan ikan ini pasti akan menjadi menu makanan yang sehat untuk si kecil. Apalagi rasanya yang lezat juga akan membuat si kecil lahap untuk menyantapnya. Jika Moms tertarik untuk membuat Tim Jagung Isi Ikan, berikut ini adalah resepnya
Bahan-bahan :
- 50 gr jagung (yang muda), serut, haluskan
- 625 ml santan
- 25 gr daging ikan salmon/tuna/sarden, dicincang kasar
- 50 gr tahu
- 25 gr tomat
- 25 gr wortel, parut kasar
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt margarin/mentega
Cara Membuat :
- Rebus jagung bersama dengan santan, ikan, dan tahu sampai menjadi bubur.
- Masukkan buah tomat dan wortel, masak sampai sayuran menjadi matang.
- Beri kecap dan margarin/mentega. Aduk rata kemudian angkat.
- Tempatkan dalam wadah dan setelah dingin lalu berikan pada si kecil.
Tim Jagung Isi Ikan ini cocok sekali dijadikan sebagai salah satu menu variasi makanan untuk si kecil. Tapi ingat makanan ini dianjurkan untuk si kecil yang sudah berusia 9 bulan ke atas. Pilihlah jagung dan ikan yang sudah masih segar karena bisa memberikan manfaat yang lebih tinggi untuk kesehatan si kecil dan juga lebih enak untuk dimakan.
Selain baik untuk kesehatan pencernaan karena mengandung serat yang tinggi, jagung juga punya banyak sekali manfaat untuk si kecil, seperti bagus untuk kesehatan mata karena mengandung lutein dan antioksidan Zeaxanthin, yang berperan melindungi si kecil dari beberapa gangguan penyakit pada mata. Kandungan folat dan beta karoten pada jagung juga baik untuk kesehatan mata si kecil.
Sedangkan ikan salmon/tuna/sarden mengandung omega 3 yang punya banyak manfaat untuk si kecil yang salah satunya adalah membantu pertumbuhan tulang.
Selamat mencoba membuat Tim Jagung Isi Ikan di rumah untuk si kecil ya Moms!